Harga Motor RX King Bekas Melejit! Apa Rahasianya Tetap Diminati?

Harga Motor RX King Bekas Melejit! Apa Rahasianya Tetap Diminati?

Harga RX King bekas-Instagram @2tcorner-

Harga motor RX King bekas sangat bervariasi tergantung tahun dan kondisi. Misalnya, RX King tahun 1986 bisa dibeli dengan harga di bawah Rp12 juta.

BACA JUGA:Intip Spesifikasi dan Harga Motor listrik Eccity Cargo 3, Cocok untuk Antar Paket ke Manapun

BACA JUGA:Wow, Harga Motor Matic TVS di Bawah Rp 15 Juta! Cek Daftarnya di Sini

Model Cobra 1987 harganya sekitar Rp35 juta, sementara RX King 1991 sekitar Rp15 juta. Model 1993 harganya sekitar Rp18 juta, dan RX King 1995 sekitar Rp23 juta. 

RX King 1996 bisa didapatkan dengan harga sekitar Rp21,5 juta. Untuk tahun 2001, harganya sekitar Rp19 juta, dan RX King 2002 sekitar Rp17,5 juta. 

RX King Gold 2002 merupakan yang termahal dengan harga sekitar Rp45 juta. Model 2004 biasanya dibanderol antara Rp23 hingga 27 juta, RX King 2007 sekitar Rp38 juta, dan RX King 2009 sekitar Rp31 juta.

Faktor yang Mempengaruhi Harga

Beberapa faktor mempengaruhi harga RX King bekas, antara lain:

- Kondisi Fisik

Motor yang masih dalam kondisi baik dan terawat biasanya dihargai lebih tinggi. Kondisi bodi, mesin, dan komponen lainnya menjadi pertimbangan penting.

- Tahun Pembuatan

Motor yang lebih tua, terutama model-model yang lebih langka seperti RX King Cobra, biasanya memiliki harga yang lebih tinggi.

- Modifikasi

RX King yang telah dimodifikasi dengan baik juga dapat memiliki harga yang lebih tinggi. Namun, modifikasi harus sesuai dengan selera pasar untuk meningkatkan nilai jual.

BACA JUGA:Tebak Berapa Harga Motor Retro Suzuki SV650X? Jawabannya Bikin Kepingin Beli!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: