Keunggulan Motor Listrik Dofern D2 5000W, Desain Modern dan Performa Maksimal!

Keunggulan Motor Listrik Dofern D2 5000W, Desain Modern dan Performa Maksimal!

Motor listrik Dofern D2 5000W-Dofern-

RADARBANYUMAS.DISWAY.ID - Motor listrik Dofern D2 5000W merupakan salah satu inovasi terbaru di dunia otomotif. Kendaraan ini semakin menonjolkan pentingnya kendaraan ramah lingkungan. 

Dengan desain modern dan futuristik serta performa yang mengesankan, Dofern D2 5000W berhasil menarik perhatian banyak pecinta otomotif. Lalu apa saja keunggulan-keunggulan dari motor listrik Dofern D2 5000W. 

Mulai dari desain yang stylish hingga fitur-fitur canggih yang menjadikannya pilihan unggul di pasaran. Mari kita telusuri lebih dalam mengenai motor listrik yang menjanjikan ini.

Desain Modern yang Futuristik

Motor listrik Dofern D2 5000W hadir dengan desain yang modern dan futuristik. Dengan dimensi 2010×770×1330 mm dan jarak sumbu roda 1430 mm, motor ini menawarkan keseimbangan yang sempurna antara stabilitas dan kenyamanan berkendara.

BACA JUGA:Menawarkan Baterai Ganda, Begini Spesifikasi Motor Listrik Super Soco TC Super Keren

BACA JUGA:Isi Daya Hanya 4 Jam, Ketahui Spesifikasi Motor Listrik Super Soco Cux Pro yang Minimalis

Desainnya yang ramping dan dinamis memberikan kesan futuristik yang menarik, cocok untuk pengendara yang menginginkan tampilan yang stylish dan berkelas.

Tinggi jok 780 mm membuat motor ini nyaman untuk berbagai postur tubuh pengendara. Dengan pilihan warna yang beragam seperti putih, hitam, perak, biru, dan merah, Dofern D2 5000W memungkinkan pengendara untuk memilih warna sesuai dengan preferensi pribadi mereka. 

Desain yang ergonomis dan modern ini menjadi salah satu keunggulan utama yang membuat Dofern D2 5000W menonjol di antara kompetitornya.

Performa Maksimal dengan Daya Tahan Tinggi

Dofern D2 5000W tidak hanya menawarkan desain yang menarik, tetapi juga performa yang mengesankan. Ditenagai oleh motor mid-motor dengan daya terukur 5000W, motor ini mampu mencapai kecepatan maksimum hingga 100 km/jam. 

BACA JUGA:Cek Spesifikasi Motor Listrik Neu Green, Body Gagah Rekomendasi untuk Cowo!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: