Kendalikan Penyalahgunaan Pembuatan Gula Coklat Sukrosa, Pemkab Cilacap Susun Raperbup

Kendalikan Penyalahgunaan Pembuatan Gula Coklat Sukrosa, Pemkab Cilacap Susun Raperbup

Ilustrasi pembuatan gula coklat di Kabupaten Cilacap.-DOK RAYKA/RADARMAS-

CILACAP, RADARBANYUMAS.DISWAY.ID - Masih banyaknya gula coklat sukrosa yang mengandung bahan baku tambahan yang tidak sesuai di Kabupaten Cilacap, membuat keresahan bagi Pemerintah Kabupaten Cilacap terkait dampak yang ditimbulkan kepada masyarakat luas. 

Hal ini menjadi pemantik bagi Dinas Ketahanan Pangan melalui Tim Jejaring Keamanan Pangan Daerah (TJKPD) Kabupaten Cilacap, dengan membuat kajian mengenai Rancangan Peraturan Bupati (Raperbup) Standarisasi Gula Coklat Sukrosa.

Dijelaskan, gula coklat sukrosa adalah gula yang dibuat dengan mengolah sukrosa dalam bentuk bubuk padat atau kristal, dengan atau tanpa penambahan nira pohon palma atau gula merah palma atau tetes tebu (molases) dan campurannya.

Tim TJKPD Cilacap, Suci Hernawati menjelaskan, saat ini turunnya produksi gula kelapa di Kabupaten Cilacap menjadi pemicu banyaknya tambahan bahan baku serta tambahan pangan yang berbahaya pada gula coklat sukrosa.

BACA JUGA:Pemuda Asal Banyumas Terseret Ombak di Pantai Jetis Saat Berwisata

BACA JUGA:Dampak Musim Kemarau di Cilacap, Dua Dusun di Desa Bojong Mulai Kekurangan Air Bersih

"Persaingan pasar dan produksi gula yang menurun ini tidak sebanding dengan permintaan. Sehingga alternatif bahan tambahan dari glukosa, gula rafinasi, molases mendorong para pelaku usaha untuk membuat gula coklat sukrosa," ujarnya. 

Dengan adanya Raperbup itu, persyaratan bahan baku gula coklat sukrosa harus sesuai spesifikasi bahan baku adalah food grade, melampirkan certificate of analysis, bebas cemaran biologi, kimia dan fisik serta lolos pemeriksan keberterimaan bahan baku.

Selain itu, Raperbup ini diharapkan dapat mewujudkan sistem produksi dan perdagangan yang jujur dan bertanggung jawab. Terlebih dengan adanya pedoman standarisasi bagi pelaku usaha keamanan, mutu dan gizi bagi masyarakat dapat terjamin. 

"Semoga dengan Raperbup ini juga dapat meningkatkan nilai tambah dan daya saing gula coklat sukrosa di pasar dalam negeri dan luar negeri," katanya. (ray)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: