Demi Tiket Lolos ke Babak 32 Besar, Persibangga Targetkan Kemenangan atas Caladium FC

Demi Tiket Lolos ke Babak 32 Besar, Persibangga Targetkan Kemenangan atas Caladium FC

Pemain Persibangga saat berlaga di babak 80 besar Liga 3 Nasional.-PERSIBANGGA UNTUK RADARMAS-

PURBALINGGA, RADARBANYUMAS.DISWAY.ID - Persibangga Purbalingga membutuhkan tiga poin di laga terakhir babak 80 besar, untuk memastikan lolos ke babak 32 besar Liga 3 Nasional.

Pertandingan terakhir Grup D Persibangga bakal berhadapan dengan juru kunci klasemen sementara Caladium FC.

Pertandingan pemungkas Persibangga akan digelar di Stadion Persikas Kabupaten Subang, Jumat, 3 Mei 2024 sore.

Asisten Manajer Persibangga Arief Saefudin mengatakan, skuad besutan Agus Riyanto wajib menang atas Caladium FC, agar lolos ke babak 32 besar, tanpa tergantung pertandingan lainnya.

BACA JUGA:Menang atas PS PTPN III, Persibangga Buka Peluang Lolos ke Babak Selanjutnya

BACA JUGA:Jelang Laga Perdana Persibangga vs Persikas di Grup D Liga 3 Nasional, Maluku FC Mengundurkan Diri

"Persibangga memiliki poin yang sama dengan PS PTPN III. Namun, kita unggul selisih gol dibandingkan mereka," katanya kepada Radarmas, Kamis, 2 Mei 2024.

Sehingga, jika dilaga kontra Caladium FC Persibangga menang, maka tiket lolos ke babak 32 besar dipastikan milik Persibangga.

"Hasil seri tetap bisa mengantarkan Persibangga lolos. Namun, dengan syarat PS PTPN III hanya bermain imbang atau kalah dari Persikas, di pertandingan terakhir," jelasnya.

Jika kalah maka Persibangga bisa tidak lolos ke babak 32 besar. "Persibangga tidak boleh kalah di pertandingan terakhir. Kami harus menang," tandasnya.

BACA JUGA:Dua Kali Bertanding Pada Siang Hari, Persibangga Latihan saat Cuaca Sedang Panas-panasnya

BACA JUGA:Ujicoba Jelang Liga 3 Nasional Lawan PSGC, Persibangga Takluk 1-2

Dia mengaku optimis Persibangga bisa memenangkan laga terakhir atas Caladium FC. Sebab, dari segi materi pemain dan permainan Persibangga jauh lebih unggul.

Namun, Caladium FC bisa menjadi batu sandungan bagi Persibangga jika Persibangga memanganghap remeh.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: