Banner v.2

Papan Reklame Membahayakan, Satpol Identifikasi Sebelum Penertiban

Papan Reklame Membahayakan, Satpol Identifikasi Sebelum Penertiban

Anak-anak bermain di lahan kosong  di jalan Perintis Kemerdekaan, Purwokerto, Selasa (22/7/2025). Di area lahan kosong tersebut terdapat sebuah baliho yang tampak tidak terawat, demgan seng yang menggantung serta berkarat. -DIMAS PRABOWO/RADARMAS-

PURWOKERTO, RADARBANYUMAS.CO.ID – Sebuah papan reklame yang berada di Jalan Perintis Kemerdekaan, Purwokerto, dikeluhkan warga karena kondisinya yang rusak dan tak terawat.

Seng pada bagian papan terlihat nyaris copot dan dinilai membahayakan keselamatan warga yang beraktivitas di sekitarnya.

Menanggapi hal tersebut, Kepala Seksi Operasional dan Pengendalian Satpol PP Banyumas, Catur Wahyono mengatakan, pihaknya akan mengidentifikasi terlebih dahulu sebelum mengambil tindakan.

"Kami cek dulu. Apabila benar-benar membahayakan, misalnya papan mau roboh, langsung kami tindaklanjuti. Namun jika masih bisa diperbaiki, kami akan cari tahu siapa pemiliknya dan minta agar segera ditangani," ujarnya, Rabu (23/7).

BACA JUGA:Suhu Politik Cilacap Memanas, Baliho Milik Paslon Nomor Urut 03 Dirusak Oknum Tak Bertanggung Jawab

Satpol PP juga akan berkoordinasi dengan Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP). Apabila papan reklame tersebut tidak diketahui siapa pemilik maupun izinnya, maka pihaknya akan segera mengambil langkah tegas.

"Kalau tidak diketahui pemiliknya, kami tidak bisa perintahkan pembongkaran. Maka langsung kami tebang," tegasnya.

Karena lokasi papan dekat dengan jaringan listrik, pihaknya juga perlu berkoordinasi dengan PLN untuk memastikan keamanan saat penertiban dilakukan.

Catur mengimbau masyarakat untuk ikut serta menjaga ketertiban dengan melaporkan papan reklame yang tidak sesuai ketentuan atau berpotensi membahayakan, melalui Satpol PP Banyumas. (alw)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber: