Banner v.2

Data 300 TPS Belum Masuk Situng

Data 300 TPS Belum Masuk Situng

SERIUS : Proses pindai dan entri data Situng di KPU Kabupaten Purbalingga. ADITYA/RADARMAS PURBALINGGA - Proses penghitungan suara hasil Pemilu 2019 dengan sistem informasi penghitungan (situng) di Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Purbalingga, belum 100 persen. Komisioner KPU Kabupaten Purbalingga Divisi Teknis Penyelenggara Pemilu Zamaahsari mengatakan, saat ini masih ada data dari sekitar 300 Tempat Pemungutan Suara (TPS) yang belum selesai di entri masuk ke Situng. "Masih terus berjalan prosesnya," ujarnya kepada Radarmas, Senin (6/5). Dia menjelaskan, jika merujuk pada proses pindai formulir C1 dari masing-masing TPS sudah selesai 100 persen. Namun pihaknya belum bisa langsung menginput atau mengentri pindai C1 ke Situng. "Sebelum kami entri harus melalui tahap verifikasi dulu. Agar tidak terjadi kesalahan data saat entri. Hal ini yang menyebabkan proses entri ke Situng belum selesai 100 persen," ungkapnya. Zamaahsari menuturkan, pihaknya sangat berhati-hati dalam proses entri data formulir C1 ke Situng. Sebab, tidak mau ada kesalahan entri yang nantinya menimbulkan permasalahan ke depan. Dia menambahkan, melihat jumlah data yang belum diverifikasi masih sekitar 300an TPS , diperkirakan pekan ini seluruh entri data formulir C1 ke Situng sudah salesai 100 persen. (tya/sus)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber: