Banner v.2

Pelebaran Ruas Jalan Kecombron-Kaligondang Tuai Protes Warga,

Pelebaran Ruas Jalan Kecombron-Kaligondang Tuai Protes Warga,

Jalan Ditinggikan, Takut Kebanjiran PURBALINGGA - Proyek pelebaran dan peningkatan ruas jalan Kecombron-Kaligondang sempat menuai protes dari warga. Mereka takut peningkatan jalan akan membuat rumah kebanjiran. Sebab jalan dibuat lebih tinggi dibandingkan rumah warga. Warga-Protes-Pelebaran-Jalan Hal itu dikatakan rekanan pemenang lelang kegiatan pelebaran jalan tersebut, Donny Eriawan. Menurutnya, warga sempat datang karena takut pelebaran dan peningkatan jalan malah membuat rumahnya kebanjiran. "Padahal jalan ditinggikan justru untuk mengantisipasi banjir. Jika hujan besar, air akan menggenangi badan jalan dan rumah warga. Jadi memang harus ditinggikan dan dibangun saluran air agar tidak banjir. Kami pastikan setelah selesai dibangun, tak akan ada genangan air lagi jika terjadi hujan deras," jelasnya. Terpisah, Bupati Purbalingga H Tasdi SH MM mengatakan, mendapatkan banyak laporan adanya proyek pelebaran jalan membuat aktivitas masyarakat terganggu. “Kami minta maaf kepada masyarakat atas ketidaknyamanan dan mohon dimaklumi. Selain itu apabila dalam proyek pelebaran jalan ada tanah masyarkat yang terkena dampak, camat dan pemerintah desa harus bernegosiasi dengan baik dan jangan sampai terjadi keributan,” katanya. Menurutnya, masyarakat tidak perlu ribut dan mempersulit proyek pelebaran jalan, karena semua untuk membangun Purbalingga. "Bupati tidak ikut-ikutan dan tidak mencari untung, yang penting masyarakatnya senang,” ujarnya. Ditambahkan, saat ini pembangunan infrastruktur berupa pelebaran jalan kabupaten tengah dilaksanakan di berbagai wilayah Purbalingga. Hal itu dilakukan seiring meningkatnya volume kendaraan. “Pembangunan infrastruktur jalan tahun ini berupa pelebaran,” imbuhnya Proyek pelebaran jalan di antaranya Purbalingga-Tobong, Purbalingga-Pengadegan, dan jalur wisata Kutabawa- Serang-Selaganggeng serta jalur ke arah Kecamatan Kejobong. “Termasuk jalan dari Bobotsari-Karanganyar, yang saat ini sedang masuk dalam tahapan lelang akan dilebarkan mulai dari Karangmoncol hingga Rembang. Rencananya, pelebaran jalan ini akan nyambung hingga ke Kecamatan Kaligondang. Semuanya akan dilebarkan satu meter kanan dan satu meter kiri,” jelasnya. (tya/sus)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber: