Kapolres Purbalingga: Kasus Melibatkan Perempuan dan Anak Masih Cukup Tinggi
Kapolres Purbalingga AKBP Achmad Akbar.-Dok Radarmas-
PURBALINGGA, RADARBANYUMAS.DISWAY.ID – Kasus-kasus yang melibatkan perempuan dan anak di Kabupaten Purbalingga masih cukup tinggi. Hal itu terungkap saat kegiatan sosialisasi penanggulangan kenakalan remaja dan bullying di Gereja Kristen Jawa (GKJ) Pengalusan, Sabtu, 29 November 2025.
Kapolres Purbalingga AKBP Achmad Akbar menjelaskan, jumlah kasus perlindungan anak dan perempuan di Purbalingga masih cukup mengkhawatirkan. Kondisi ini menjadi keprihatinan tersendiri bagi jajaran kepolisian.
Kapolres memberikan dukungan terhadap kegiatan yang diselenggarakan GKJ Pengalusan bekerja sama dengan Polres Purbalingga tersebut.
“Forum seperti ini sangat penting untuk membangun kesadaran bersama dalam mencegah perilaku negatif di kalangan generasi muda,” katanya, tanpa merinci jumlah kasus yang ditangani.
BACA JUGA:Perda Penyelenggaraan Perlindungan Korban Kekerasan Berbasis Gender dan Anak Perlu Diperbaharui
Menurutnya, forum diskusi seperti yang digelar GKJ Pengalusan sangat tepat untuk menjadi ruang penyampaian pesan-pesan positif kepada anak-anak dan orang tua. Harapannya, mereka tidak terjerumus dalam lingkungan negatif, baik secara langsung maupun melalui media sosial.
Sementara itu, Pendeta GKJ Pengalusan Bagus Imam Cahyono menyampaikan terima kasih atas kehadiran Kapolres Purbalingga beserta jajaran sebagai narasumber dalam kegiatan tersebut.
“Kami berharap anak-anak dan remaja gereja bisa lebih mengenal institusi kepolisian. Bagi para orang tua, materi ini bisa menjadi bekal dalam memahami aturan hukum yang berlaku,” ujarnya.
Kapolres berharap kegiatan ini dapat memberikan tambahan wawasan dan pengetahuan bagi seluruh peserta, sehingga mampu mencegah mereka dari berbagai permasalahan hukum.
Dalam kegiatan tersebut, materi disampaikan oleh Kanit Perlindungan Perempuan dan Anak (PPA) Satreskrim Polres Purbalingga, Aiptu Hesti Nugrahaeni. Ia memaparkan berbagai bentuk kenakalan remaja dan bullying, dampak negatif, serta langkah-langkah penanggulangannya. (tya)
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:

