Peringati HUT ke-80 RI, Ratusan Pendaki Naik Gunung Slamet Jalur Bambangan
Pendaki Gunung Slamet melalui Jalut Pendakian Bambangan.-DOK PENDAKI UNTUK RADARMAS-
PURBALINGGA, RADARBANYUMAS.CO.ID - Ratusan pendaki gunung dari berbagai kota di Pulau Jawa dan Bali melakukan pendakian menuju Atap Langit Jawa Tengah atau Gunung Slamet 3428 dari Jalur Pendakian Bambangan, Desa Kutabawa, Kecamatan Karangreja, Kabupaten Purbalingga, saat momen HUT ke 80 RI tahun 2025.
Pendakian ke puncak gunung tertinggi kedua di Pulau Jawa itu, dilaksanakan pada pendaki untuk mengibarkan Bendera Merah Putih di Puncak Gunung Slamet, memperingati HUT ke 80 RI tahun 2025.
Syaiful Amri, Koordinator Pos Pendakian Bambangan mengatakan, berdasarkan data di Pos Jalur Pendakian Bambangan total ada 786 pendaki, yang naik ke Gunung Slamet via Jalur Pendakian Bambangan.
"786 pendaki yang naik," katanya kepada wartawan, Minggu, 17 Agustus 2025.
Diketahui, pendaki mulai naik pada hari Jumat, Sabtu dan Minggu, lalu siang harinya setelah mengibarkan bendera merah putih sebagian besar pendaki turun kembali.
Diketahui, momen HUT RI setiap tahun, ratusan pendaki ramai naik ke puncak Gunung Slamet melalui Jalur Pendakian Bambangan. Mereka ingin merayakan momen puncak perayaan HUT RI di puncak Gunung Slamet. Pendaki berasal dari sejumlah wilayah di Indonesia.
Selain pendakian Gunung Slamet melalui jalur pendakian Bambangan, sejumlah pendaki lainnya juga melakukan pendakian Gunung Slamet via basecamp Gunung Malang, Desa Serang, Kecamatan Karangreja.
Namun, jalur pendakian Gunung Slamet via Bambangan masih menjadi favorit pendaki. Hal itu, dilihat dari banyaknya pendaki yang naik melalui basecamp Bambangan. (tya)
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:

