Harga Sembako di Purbalingga Relatif Stabil
Harga daging di Pasar Segamas tak ada kenaikan.-Aditya/Radarmas-
PURBALINGGA, RADARBANYUMAS.CO.ID - Harga komoditas sembako di Kabupaten Purbalingga cenderung stabil karena tidak mengalami gejolak yang berarti. Data terakhir yang dihimpun oleh Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Dinperindag) Kabupaten Purbalingga, tidak ada kenaikan harga sembako di sejumlah pasar tradisional.
Kepala Bidang Perdagangan Dinperindag Kabupaten Purbalingga Wasis Pambudi mengatakan, setiap hari pihaknya melaksanakan pemantauan harga di sejumlah pasar tradisional. Yakni, Pasar Segamas, Pasar Bobotsari da Pasar Bukateja.
"Hasilnya tidak ada kenaikan atau penurunan harga sembako di sejumlah pasar tradisional yang ada di Kabupaten Purbalingga," katanya kepada Radarmas, Kamis, 14 Agustus 2025.
Meskipun pasaran tengah digempur beras murah program Stabilisasi Pasokan Harga Pangan (SPHP), harga beras di pasaran masih stabil tak ada penurunan.
BACA JUGA:Pasca Libur Tahun Baru Islam, Harga Sembako Masih Naik Turun
Beras pandan wangi dijual Rp 15.500 per kilogram, harga tersebut sama dengan harga sehari sebelumnhya. Begitu juga Harga beras IR 64 premium yang masih dijual pada harha 14 ribu per kilogram.
Serta, harga beras IR 64 medium, yang harganya masih sama dengan sehari sebelumnya. Yakni, Rp 13.300 per kilogram.
Harga daging sapi murni harganya masih sama dibandingkan sehari sebelumnya, yakni Rp 137.500 per kilogram. Daging ayam ras atau broiler juga masih dijual dengan harga Rp 34 ribu per kilogram.
Telur ayam juga masih dijual dengan harga Rp 27 ribu per kilogram. Sedangkan, Harga minyak goreng curah dijual Rp 17.100 per kilogram atau sama dengan sehari sebelumnya.
BACA JUGA:Gelar Touring Baksos Hari Bhayangkara Ke 79, Polres Purbalingga Bagikan 500 Paket Sembako
"Harga komoditas cabai yang sempat melonjak beberapa waktu lalu, saat ini juga mulai stabil," ujarnya.
Cabai merah besar atau teropong dijual Rp 25 ribu per kilogram. Cabai merah keriting dijual Rp 25.500 per kilogram. Harga cabai rawit merah dijual Rp 25.500 per kilogram. Sedangkan, cabai rawit hijau dijual Rp 19 ribu per kilogram.
Bawang merah juga masih memiliki harga sama dibandingkan sehari sebelumnya. Yakni, dijual denga harga Rp 49 ribu per kilogram. "Harga sembako lainnya juga tak ada kenaikan," ujarnya. (tya)
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:

