Jadwal Pertandingan Semifinal Piala Dunia Antarklub 2025, PSG vs Real Madrid
Jadwal Siaran Langsung PSG vs Real Madrid.--
RADARBANYUMAS.CO.ID - Piala Dunia Antarklub 2025 akan memasuki babak semifinal. Tersisa empat klub yang bakal menyajikan pertandingan menarik, termasuk PSG vs Real Madrid.
Tersisa empat klub yang masih bertahan di Club World Cup atau Piala Dunia Antarklub 2025 yang digelar di Amerika Serikat. Masing-masing tim merupakan wakil dari Inggris, Spanyol, Perancis, dan Brasil.
Fluminense, perwakilan Brasil berhasil mengunci tempat di semifinal usai mengalahkan Al Hilal dengan skor 2-1.
Disusul oleh Chelsea FC, wakil dari Inggris yang juga berhasil melaju ke semifinal setelah sukses mengalahkan Palmeiras dengan skor yang sama 2-1.
Paris Saint-Germain (PSG) juga berhasil memenangkan laga dramatis atas Bayern Munchen dengan skor 2-0. Diawali oleh Desire Doue yang melesatkan gol pertamanya di menit ke-78. Disusul oleh Ousmane Dembele yang melesatkan tembakannya di injury time yang membuat timnya menang meyakinkan.
Merupakan laga yang dramatis, sebab tim asuhan Luis Enrique bermain hanya dengan sembilan pemain usai Anthony Taylor, sang wasit menghadiahi dua kartu merah kepada Willian Pacho dan Lucas Hernandez.
Sementara itu, Real Madrid juga menyusul ketiga tim tersebut melaju ke semifinal usai menang meyakinkan dengan skor 3-2 melawan Borussia Dortmund.
Lesatan gol dari Gonzalo Garcia, Fan Garcia, dan Kylian Mbappe sukses mengantarkan Los Blancos itu ke babak semifinal Piala Dunia Antarklub 2025.
Pertandingan semifinal Piala Dunia Antarklub ini telah dinantikan banyak orang karena akan menjadi penentu yang akan berhak melaju ke final.
Laga krusial Fluminense kontra Chelsea FC akan dilaksanakan pada 8 Juli waktu setempat atau pada 9 Juli pukul 02:00 WIB.
Laga ini akan menjadi laga menarik sebab Chelsea FC akan berhadapan dengan mantan pemain mereka sendiri, Thiago Silva.
Sementara PSG vs Real Madrid akan bertanding sehari setelahnya yaitu pada 9 Juli waktu setempat atau pada 10 Juli pukul 02:00 WIB.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:

