Simulasi Kredit Mobil Isuzu Panther 2025 OTO Finance, Cicilan Ringan Mulai Rp 5 Jutaan
Simulasi Kredit Mobil Isuzu Panther 2025 OTO Finance, Cicilan Ringan Mulai Rp5 Jutaan.--
RADARBANYUMAS.CO.ID - Isuzu Panther masih menjadi primadona bagi pecinta otomotif karena dirancang tangguh dan irit. Meskipun sudah beberapa tahun absen tetapi rupanya sulit tergantikan karena daya tahannya yang luar biasa.
Faktor yang memengaruhi mobil Isuzu Panther ini jadi incaran karena modelnya yang kuat, serbaguna, cocok menjadi mobil keluarga, dan cocok untuk penggunaan sehari-hari.
Mobil diesel legendaris isuzu Panther ini dirancang andal, awet, tahan banting, dan tidak mudah rusak sehingga banyak dipakai oleh keluarga, pengusana, dan angkutan.
Kendaraan ini tetap tangguh meskipun melewati jalan rusak, berbatu, bahkan hingga berlumpur sekali. Oleh karena itu, tidak heran jika banyak orang tertarik kepada mobil besutan Isuzu ini.
Sebagai informasi, ada skema kredit Isuzu Panther melalui pembiayaan OTO Finance. Hal ini bisa dijadikan solusi jika kamu ingin memiliki kendaraan dengan mudah dan cepat.
Dengan sistem kredit, siapa saja bisa meminang kendaraan impian dengan harga terjangkau dan cicilan ringan. Namun, sebelumnya penting untuk mengetahui spesifikasi dan keunggulan dari mobil Isuzu Panther ini.
Desain
Tampilan eksteriornya tampil lebih segar. Digunakan pencahayaan LED dan di bagian depannya dihiasi griller krom.
Makin terlihat tangguh saat melesat di jalan karena mobil ini dihiasi oleh velg alloy 15 inci.
Setidaknya mobil ini mampu menampung sebanyak 7 hingga 8 orang, sehingga cocok digunakan untuk perjalanan jauh bersama keluarga.
Selain itu, kursi di dalamnya juga fleksibel alias bisa diatur sesuai kebutuhan atau model yang diinginkan. Kursi di bagian belakangnya juga bisa dilipat menjadi bagasi jika memerlukan ruang penyimpanan yang lebih lega.
Performa
Menilik dari performanya, Isuzu Panther ditenagai oleh mesin diesel yang mumpuni 4JA1-L yang berkapasitas 2.1 liter. Keunggulan kendaraan ini adalah pada sistem bahan bakar sederhanya yang sudah terbukti awet dan irit.
Mobil gahar ini mampu membelah jalanan dengan tenaga 3.500 rpm dan torsi 191 Nm. Bisa dibilang bahwa mobil ini mengutamakan keunggulan performa, efisiensi, dan kenyamanan di jalan. Mobil ini tangguh melewati jalan tanjakan dan medan terjal.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:

