Banner v.2

Longsor Wanasara Sumbat Aliran Sungai

Longsor Wanasara Sumbat Aliran Sungai

Warga bersama pihak kepolisian membersihkan material longsor yang terjadi di Dukuh Wanasara Desa Kemangguan, Kecamatan Alian.--

KEBUMEN - Hujan deras yang mengguyur Kebumen dalam beberapa waktu terakhir memicu bencana di sejumlah wilayah. Salah satunya di Desa Kemangguan, Kecamatan Alian. Hujan membuat talud sungai di Dukuh Wanasara, wilayah setempat longsor.

Longsoran ini kemudian menyumbat aliran sungai sehingga dikhawatirkan memicu banjir bila hujan kembali turun.

Mengantisipasi hal tersebut, warga menggelar kerja bakti untuk membersihkan material longsoran, Jumat pagi (28/11). Turut dalam kegiatan ini, Polsek Alian dipimpin Kapolsek Alian AKP Awaludin Solih menerjunkan sejumlah personelnya. Bersama warga Koramil Alian dan unsur lain, para anggota Polri ini menyingkirkan tanah dan batuan yang terbawa arus serta merapikan sisi talud yang terdampak.

Kapolres Kebumen AKBP Eka Baasith Syamsuri didampingi Wakapolres Kebumen Kompol Faris Budiman, menyampaikan longsor terjadi pada Minggu (23/11) atau lima hari sebelumnya. Penanganan belum bisa dilakukan segera sehingga warga berinisiatif melakukan upaya penanganan darurat.

"Kerja bakti ini bagian dari kepedulian Polri terhadap kondisi masyarakat, terutama saat terjadi bencana yang berpotensi mengganggu aktivitas harian," ujar Wakapolres.

Material longsor kemudian dapat dibersihkan pada hari itu juga. Namun demikian, Wakapolres tetap menghimbau warga agar tetap waspada.  "Kami mengimbau warga tetap waspada terhadap potensi longsor susulan, mengingat intensitas hujan masih tinggi dalam beberapa hari ke depan," ujar Wakapolres. (cah)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber: