Jembatan Wetonkulon Ditarget Rampung Akhir Tahun
Para pekerja tengah beraktivitas dalam proses pembangunan jembatan Desa Weton Kulon, Kecamatan Puring.--
KEBUMEN- Warga Kecamatan Puring, khususnya warga Desa Weton Kulon, kini bisa bernafas lega. Ini setelah jembatan rusak di wilayah mereka terus dikerjakan. Warga mengaku tak sabar menanti kapan jembatan vital tersebut benar-benar rampung 100 persen.
Sementara itu, Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kebumen, Udy Cahyono menyampaikan, pihaknya terus melakukan pantauan setiap perkembangan Jembatan Wetonkulon.
Mengingat, keberadaan jembatan ini bukan sekadar infrastruktur, melainkan juga harapan baru bagi aktivitas ekonomi, pendidikan, hingga akses darurat masyarakat Puring dan sekitarnya. "Warga sangat menanti kapan jembatan ini bisa digunakan,” ujar Udy yang kemarin didampingi Bagian Humas, Heri Purwoto (3/10).
Jembatan Wetonkulon putus setelah diterjang banjir pada 2022. Mengingat pentingnya jembatan tersebut, warga melakukan perbaikan darurat dengan bambu namun kembali jebol. Hingga kemudian, Pemkab turun tangan dengan melakukan perbaikan. Dana hibah senilai Rp15 miliar lebih digelontorkan guna perbaikan jembatan tersebut.
Pembangunan dimulai pada 11 April 2025 lalu dan ditarget selesai 8 Desember 2025 dengan anggaran sesuai tender Rp14.84 miliar. Adapun pelaksana proyek ini PT. Karya Adi Kencana, didampingi oleh CV. Cahaya Konsultan sebagai konsultan pengawas, dan CV. Amphidya Yodha Engineering sebagai konsultan perencana. (cah)
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:

