Banner v.2

40 Polwan Kebumen Jalani Tes Urin

40 Polwan Kebumen Jalani Tes Urin

Polwan Polres Kebumen menjalani tes urin di Mapolres Kebumen, Senin (8/9).--

KEBUMEN – 40 polisi wanita (Polwan) Polres Kebumen menjalani tes urin dalam rangka penegakan ketertiban dan kedisiplinan (Gaktiblin), Senin (8/9/2025). Pemeriksaan digelar di Mapolres Kebumen sebagai bagian dari rangkaian peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Polwan ke-77.

Tes urin dilakukan di Gedung Tribrata Polres Kebumen dengan pengawasan ketat personel Provos. 

“Pemeriksaan ini rutin dilakukan. Dalam momentum HUT Polwan ke-77, kami ingin memastikan setiap personel menjaga kedisiplinan, penampilan, dan menjauhi narkoba,” ujar Wakapolres Kebumen Kompol Faris Budiman mewakili Kapolres AKBP Eka Baasith Syamsuri.

Kasipropam Polres Kebumen AKP Ratimin menegaskan, Gaktiblin tidak hanya sebatas aturan internal, tetapi juga pengingat agar anggota kepolisian tetap menjadi teladan masyarakat.

Peringatan HUT Polwan ke-77 mengusung semangat profesionalisme dan integritas dalam melayani masyarakat. (mam)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber: