Aksi Libatkan Pelajar, Forkopimda Kebumen Ambil Sikap Tegas
Bupati Kebumen Lilis Nuryani bersama jajaram Forkopimda mengadakan acara Ngopi Bareng di Ruang Aroengbinang kompleks Pendopo Kabumian, Senin (1/9).--
Di sisi lain, Wakil Bupati Zaeni Miftah menyoroti beberapa hal penting yang perlu dilakukan ke depan.
Ia menekankan perlunya edukasi wawasan kebangsaan bagi generasi muda, peran aktif organisasi keagamaan dan akademisi, serta pentingnya teladan dari para elit politik untuk menciptakan suasana yang kondusif di masyarakat.
Adapun pertemuan ini menjadi momentum penting untuk menyatukan tekad dan menegaskan sikap bersama bahwa tidak ada tempat bagi perusuh di Kebumen.
"Kebumen harus aman dan nyaman. Mari kita sama-sama bersatu menuju Kebumen Berdaya (Beriman, Maju, Sejahtera, dan Berbudaya). Jaga anak-anak kita, jangan biarkan mereka menjadi bagian dari tindakan anarkis," seru semua yang hadir secara kompak. (fur)
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:
