LGBT dan Narkoba Incar Anak Sekolah
FAST TRACK : Wakil Bupati Cilacap membuka acara fast track anti narkoba dan seks bebas di SMAN 1 Cilacap. RAYKADIAH/RADARMAS
CILACAP - Kasus HIV/AIDS di Kabupaten Cilacap kini mencapai 1.282 kasus. Jumlah penderita didominasi oleh pasangan laki-laki suka laki-laki.
Data Dinas Kesehatan Kabupaten Cilacap ini diungkap saat, Pemkab Cilacap dan LPPSLH Cilacap melakukan sosialisasi di beberapa sekolah. Salah satunya SMA Negeri 1 Cilacap.
"Pemerintah menyambut baik, perwakilan ini diharapkan menjadi duta, menjadi garda dan diharapkan bisa mensosialisasikan bahaya narkoba dan seks bebas di lingkungan sekolah maupun di luar sekolah," kata dia Wakil Bupati Cilacap, Syamsul Aulia Rachman .
Menurutnya, kaum Lesbian Gay Biseksual dan Transgender (LGBT) sudah menyasar ke anak-anak di sekolah, baik SMP maupun SMA. "Diharapan . HIV dan narkoba bisa berkurang. Karena pada usia sekolah sangat rentan. Sekarang malah narkoba LGBT mengarah sasaran ke anak-anak generasi sekolah," ujarnya. (ray/din)
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:

