Jalur Antar Kecamatan Belum Nyambung
BANJARNEGARA - Jalur penghubung yang menghubungkan antar belum nyambung. Sebab jembatan penghubung antar wilayah yang berada di perbatasan Desa Limbangan Kecamatan Madukara dengan Desa Larangan Kecamatan Pagentan belum terbangun. Sementara jembatan lama yang membentang di atas Kali Clapar sudah terputus. Warga membuat jembatan darurat dari bambu yang hanya bisa dilalui sepeda motor dan pejalan kaki.
Bupati Banjarnegara Budhi Sarwono mengatakan pembangunan jembatan sangat mendesak untuk direalisasikan. Jalur ini merupakan jalur alternatif menuju Dieng jika jalur Madukara - Pagentan via Clapar putus. Seperti yang terjadi saat terjadi bencana longsor di Desa Clapar Kecamatan Madukara 2016 lalu. Bahkan diperkirakan akan menjadi jalur utama menuju Dieng. Sebab jarak tempuhnya lebih singkat dibandingkan melalui Desa Clapar Kecamatan Madukara.
Secara geografis Desa Larangan Kecamatan Pagentan tak terlalu jauh dari pusat kota. Namun karena tidak ada jembatan, warga harus memutar melalui Clapar dan jarak tempuhnya menjadi jauh. "Jika jembatan penghubung selesai dibangun, tentu akan mempersingkat waktu tempuh dan mempermudah aktivitas masyarakat," kata dia saat meninjau jalur tersebut, Sabtu (24/8).
Menurut dia, pembangunan jembatan itu akan dianggarkan pada tahun anggaran 2020.
"Kami akan lakukan pembahasan terlebih dahulu dengan DPUPR dan Bapelitbang terkait dengan rencana pembangunan jembatan ini,” ujarnya.
Kepala DPUPR Banjarnegara Tatag Rochyadi mengatakan anggaran untuk membangun jembatan tersebut diperkirakan mencapai Rp 5 miliar. Jembatan dengan bentang sekitar 60 meter itu rencananya akan menggunakan kontruksi rangka baja.
Kabid Bina Marga DPUPR Banjarnegara M Arqom Al Fahmi mengatakan pihaknya sudah mengajukan permohonan rangka baja ke Kementerian PUPR. "Kementerian PUPR yang akan memberikan langsung dalam bentuk barang rangka baja jembatannya," jelasnya. Sedangkan pembuatan abodemen atau pondasinya telah selesai dikerjakan.(drn/)
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:

