BANYUMAS, RADARBANYUMAS.DISWAY.ID - SMP Negeri 1 Banyumas menyelenggarakan Gelar Karya P5 (Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila) bertajuk “Bangunlah Jiwa Raganya Projek Literasi dan Launching 89 Buku Hasil Karya Siswa” Rabu, (31/1/2024).
Gelar Karya P5 ini merupakan puncak dari projek literasi yang dijalankan oleh siswa-siswi kelas 7 dan 8 SMP N 1 Banyumas di semester satu. Dalam projek ini, siswa-siswi didorong untuk menghasilkan karya tulis berupa buku cerita, puisi, cerpen, dan karya tulis lainnya. Hasil karya mereka kemudian dipamerkan dalam kegiatan gelar karya ini.
"Kegiatan ini bertujuan untuk menumbuhkan minat baca dan tulis siswa, serta meningkatkan kemampuan mereka dalam berpikir kritis dan kreatif," kata Ketua Panitia, Aris Budiasono, S.Kom.
BACA JUGA:Mantap, PSCS Cilacap U-15 Juara 3 Piala Soeratin Putaran Nasional
Duta Baca Indonesia, Gol A Gong mengapresiasi kegiatan ini dan mengatakan, projek literasi seperti ini sangat penting untuk membangun generasi muda yang literat dan berkarakter.
"Saya senang melihat semangat dan kreativitas siswa-siswi SMPN 1 Banyumas dalam menghasilkan karya-karya yang luar biasa," kata Gol A Gong.
Ia berharap kegiatan itu dapat menjadi inspirasi bagi sekolah-sekolah lain untuk menyelenggarakan kegiatan serupa.
BACA JUGA:Caleg Partai Gelora Ajak Mancing Gratis
Pada acara tersebut, diluncurkan pula 89 buku Antologi Puisi dan Pentigraf hasil karya siswa-siswi kelas 7 dan kelas 8 SMPN 1 Banyumas. Buku-buku itu merupakan hasil dari projek literasi yang telah dikerjakan di semester satu.
“Kami berharap dengan diluncurkannya buku-buku ini, akan terus meningkatkan minat baca dan tulis siswa-siswi, serta memotivasi mereka untuk terus berkarya,” kata penggiat literasi Endah Kurniasih, S.Pd.
Kasi Kurikulum Dinas Pendidikan Kabupaten Banyumas, Riyadi Setyarsono, S.Pd dalam sambutannya mengatakan, sangat bangga dengan kegiatan di SMP Negeri 1 Banyumas tersebut, Gelar Karya P5 itu menurutnya, merupakan bukti nyata komitmen SMPN 1 Banyumas dalam membangun generasi muda yang literat dan berkarakter.
BACA JUGA:Mantap, PSCS Cilacap U-15 Juara 3 Piala Soeratin Putaran Nasional
Sementara untuk seluruh buku tersebut, merupakan buku yang diterbitkan oleh SIP Publishing, penerbit buku dari Purwokerto yang telah menerbitkan lebih dari 2.500 judul buku
Indra Gunawan, S.IP, M.A.P. selaku direktur sekaligus pemilik SIP Publishing mengatakan, pihaknya sudah kali meluncurkan buku di SMP N 1 Banyumas.
"Semoga kerja sama ini bisa terus berlanjut. Bagi sekolah yang ingin bekerja sama dengan kami untuk menerbitkan buku ataupun menggelar pelatihan bersama Duta Baca Indonesia, silakan bisa hubungi kontak kami yang ada Instagram@sippublishing ataupun website www.sippublishing.co.id" pungkas Indra. (win/ads)