Keuntungan menjual produk handmade di Instagram antara lain berupa kesempatan untuk berinteraksi lebih intens dengan audiens. Hal ini dapat membangun kepercayaan konsumen terhadap produk Anda.
Fitur Instagram Shopping hadir untuk memudahkan proses penjualan, sehinggga memungkinkan pembeli untuk bertransaksi langsung di dalam aplikasi dengan lebih mudah dan praktis.
7. Menjual Barang Preloved
Barang preloved atau barang bekas yang masih dalam kondisi bagus juga merupakan pilihan bisnis yang menarik di Instagram. Biasanya, barang preloved berupa item fesyen seperti pakaian, tas, aksesoris, sepatu, serta barang-barang lainnya seperti buku, skincare, atau barang elektronik.
BACA JUGA:Mendapatkan Uang dari Menulis Cerpen? Begini Caranya
BACA JUGA:Cara Dapat Cuan Cuma dari HP
Penting untuk memastikan bahwa barang yang dijual masih layak pakai dan berfungsi dengan baik. Memberikan penjelasan yang jujur terkait kondisi barang akan membangun kepercayaan calon pembeli.
Juga, sertakan alasan di balik penjualan kembali barang tersebut. Penetapan harga yang masuk akal, tidak terlalu tinggi atau terlalu rendah, juga menjadi faktor kunci dalam menjual barang preloved.
8. Membuka Jasa Admin Instagram
Kebanyakan bisnis memerlukan kehadiran di Instagram sebagai bagian dari strategi pemasaran mereka. Namun, tidak semua pengusaha memiliki waktu atau keahlian untuk mengelola akun Instagram mereka dengan optimal.
Inilah saat yang tepat untuk menawarkan jasa layanan admin Instagram. Dengan keahlian dalam pemasaran dan manajemen layanan pelanggan, Anda dapat menawarkan jasa admin Instagram kepada para pelaku usaha yang membutuhkan bantuan dalam hal ini.
9. Bergabung ke Program Afiliasi
Program afiliasi menjadi salah satu cara untuk meningkatkan pendapatan di Instagram. Dalam program ini, Anda akan mendapatkan komisi setiap kali seseorang melakukan pembelian melalui tautan afiliasi yang Anda bagikan. Anda hanya perlu mempromosikan produk-produk tersebut kepada pengikut di Instagram.
Dengan bergabung ke program afiliasi, Anda memiliki kesempatan untuk mendapatkan pendapatan tambahan melalui kolaborasi dengan berbagai brand atau perusahaan yang menawarkan program afiliasi. (wan)