RADARBANYUMAS.DISWAY.ID - Jogging merupakan salah satu jenis olahraga lari ringan yang banyak memberikan dampak positif bagi kesehatan fisik kamu. Menerapkan metode jogging yang benar akan membantu kamu mendapatkan manfaat maksimal.
Salah satu manfaat jogging adalah membantu menjaga kesehatan jantung. Jika kamu ingin tahu lebih banyak mengenai cara jogging yang benar, baca artikel ini sampai selesai.
Cara jogging yang benar
Seperti yang telah disebutkan di atas, jogging merupakan olahraga ringan yang membantu menjaga kesehatan fisik dan mental. Dibawah ini adalah beberapa cara jogging yang benar agar joggingmu lebih terasa manfaatnya :
BACA JUGA:Tips Bermain Catur Jitu untuk Para Pemula
BACA JUGA:Tips Bermain Sepatu Roda yang Wajib Dilakukan Pemula
1. Pemanasan
Salah satu cara jogging yang benar adalah dengan melakukan pemanasan terlebih dahulu. Pemanasan dapat mengurangi risiko kejang otot, keseleo, dan cedera.
Untuk melakukan ini, kamu perlu melakukan pemanasan setidaknya 5-10 menit. Contoh pemanasan yang bisa kamu lakukan sebelum jogging adalah:
Berjalan santai dan melompat di tempat dari kaki ke kaki sampai lutut mencapai tinggi sepinggang setiap 10 langkah. Silakan lakukan lompatan tersebut selama 5 sampai 10 detik dan lanjut berjalan lagi, ulangi gerakan tersebut sebanyak 4 kali.
Berdiri menggunakan satu kaki, lalu kaki lainnya diayunkan ke depan dan belakang selama beberapa menit. Lakukan secara bergantian. Selanjutnya, gerakkan kaki secara berputar untuk melemaskan pergelangan kaki.
2. Teknik Jogging
Khusus untuk pemula, kamu bisa memadukan lari dan jalan kaki secara bergantian. Tujuannya agar tubuh bisa beradaptasi untuk mengurangi risiko kerusakan otot dan mencegah kamu kehabisan energi terlalu cepat.
BACA JUGA:Cara Mudah Belajar Renang untuk Pemula
BACA JUGA:Kesalahan yang Banyak Dilakukan Ketika Berenang