Gerakan Olahraga Ini Aman dan Ampuh Mengecilkan Perut Buncit

Selasa 28-11-2023,03:17 WIB
Reporter : Fani Aristianti
Editor : Puput Nursetyo

RADARBANYUMASDISWAY.ID-Perut buncit dapat menandakan lemak berlebih yang bisa menyebabkan kelebihan berat badan. Berikut ini tips gerakan olahraga yang bisa kamu lakukan untuk mengecilkan perut buncit dengan aman dan ampuh, dengan melakukan gerakan olahraga saja yang tentunya mudah untuk dilakukan dan tidak perlu mengeluarkan biaya

Namun walaupun begitu perlu diingat dengan melakukan gerakan olahraga untuk mengecilkan perut buncit ini harus imbangi dengan makan-makanan yang bergizi dan pola hidup yang sehat teratur.

1. Skipping

Melakukan skipping secara teratur akan membantu mengecilkan perut dan mengencangkan otot-otot perut. Skipping ini termasuk olahraga kardiovaskular, maka lompat tali atau skipping bisa membuat kalori dalam tubuh terbakar dengan lebih cepat.

2. Crunches

Gerakan crunch ini termasuk dalam olahraga perut yang tentunya berfungsi untuk memperkuat berbagai macam otot pada bagian perut. 

BACA JUGA:Hal yang Harus Dilakukan Setelah Berolahraga, Begini Agar Aman dan Maksimal!

BACA JUGA:Deretan Artis Yang Hobi Dengan Olahraga Tinju, Bahkan Sampai Tarung Diatas Ring!

Gerakan olahraga untuk mengecilkan perut buncit ini dilakukan dengan berbaring di atas matras kemudian tekuk lutut dengan posisi kaki menapak matras, Kemudian angkat tangan dan letakkan di belakang kepala. Dengan perlahan angkat tubuh bagian atas dari lantai dengan tarik nafas dan hembuskan nafas saat turun.

3. Burpees

Burpees merupakan salah satu contoh gerakan olahraga untuk mengecilkan perut buncit dan menjadi salah satu jenis olahraga yang meliputi latihan push up dan gerakan melompat sekaligus secara berurutan.

Caranya yaitu pertama dengan berdiri dengan kaki selebar bahu. Kemudian turunkan tubuh dengan gerakan membungkuk dan pinggul ke belakang seperti menungging. 

Kategori :