PURBALINGGA - Atlet karate putri asal Purbalingga, Gracia Vanya Mulyono (10) berhasil menyabet medali emas dalam ajang Pekan Olahraga Pelajar Daerah (Popda) Tingkat SD Jawa Tengah 2018 di Semarang, awal pekan ini. Dia menjadi juara I di kelas kata perorangan putri.
Dalam partai final, siswa kelas V SD Kristen Bina Harapan Purbalingga ini menang telak dengan skor 5-0 atas lawannya atlet dari Kabupaten Wonosobo. Lawan yang dihadapi sama seperti yang dihadapi pada O2SN Jawa Tengah 2017. Pada pertemuan pertama, Vanya kalah dengan skor 2-3.
MENANG : Gracia Vanya Mulyono menerima medali juara.ISTIMEWA
"Dalam partai final kemarin, Vanya berhasil revans atas lawannya dulu," kata pelatih dari Dojo Sen Shu Lembaga Karate-Do Indonesia (Lemkari) Kabupaten Purbalingga, Bambang.
Sebelumnya, Vanya mengikuti seleksi Popda di tingkat kecamatan lolos hingga tingkat kabupaten. Menurut Bambang, seleksi di tingkat eks Karesidenan Banyumas di Banjarnegara dinilai cukup berat karena harus menghadapi atlet dari Kabupaten Banyumas. Namun dia berhasil melewatinya dan berlaga di tingkat provinsi.
"Alhamdulillah, di provinsi juara I. Ini prestasi luar biasa mengingat beberapa daerah dengan tradisi atlet karate yang kuat seperti Wonosobo, Jepara, Pati dan Semarang, dapat dikalahkan olehnya," imbuhnya.
Menurut Vanya, selama pertandingan, dia tidak berpikir apapun kecuali bisa menampilkan aksi terbaiknya. Terlebih lagi lawan-lawannya banyak yang berpostur lebih besar dan jam terbang yang tinggi. "Saya hanya menuruti perintah pelatih, bertanding sebaik mungkin baik dari teknik, power dan speed," katanya.
Dalam Popda tingkat SD tingkat Jawa Tengah, Kabupaten Purbalingga mengirimkan empat atlet. Mereka berhasil menyumbang satu emas dan satu perunggu. Emas diraih Vanya dan perunggu didapat oleh Haidar Aka Juniar dai SD 1 Purbalingga Wetan. (tya/sus)