RADARBANYUMAS.DISWAY.ID - Lanting atau nama lainnnya klanting adalah makanan ringan dari Kebumen yang dikategorikan sebagai kerupuk.
Biasanya lanting digunakan sebagai pelengkap suatu makanan, rasa lanting sendiri biasanya gurih dan asin. Bisa dinikmati dengan banyak sekali makanan seperti nasi goreng, bakso, mie ayam, dan masih banyak lagi.
Lanting terbuat dari singkong yang berbentuk angka delapan atau berbentuk cincin kecil-kecil. Selain asin dan gurih banyak jaga rasa lain seperti keju, manis, atau pedas karena bumbu balado.
Lanting berasal dari Jawa Tengah bagian pesisir selatan Kabupaten Kebumen. Berikut adalah langkah-langkah pembuatan lanting.
BACA JUGA:Nikmatnya Kuliner Tradisional Tempe Mendoan Khas Banyumas
BACA JUGA:Nikmatnya Kuliner Tradisional Tempe Mendoan Khas Banyumas
Cara Pembuatan Lanting
1. Kupas kulit singkong lalu potong singkong menjadi beberapa bagian. Setelah dipotong cuci bersih singkong yang sudah dipotong-potong.
2. Langkah selanjutnya adalah merendam singkong di air selama 60 menit. Lalu angkat dan tiriskan singkong agar tidak terlalu basah.
3. Setelah itu masukkan singkong dalam pengukus dan kukus singkong sampai matang. Biasanya singkong yang sudah empuk adalah tanda singkong yang matang. Lalu tumbuk singkong yang sudah dikukus sampe halus.
4. Setelah ditumbuk halus campurkan singkong yang sudah halus dengan bawang putih, ketumbar, dan garam sebagai rasa dasar lanting.
BACA JUGA:6 Kuliner Malam di Purbalingga yang Murah, Enak, dan Paling Diincar!
BACA JUGA:Deretan Kuliner Indonesia yang Berhasil Memikat Hati Para Idol K-Pop
5. Pisahkan beberapa singkong menjadi dua bagian, lalu campurkan salah satu adonan dengan pewarna makanan (biasanya warna merah). Sedangkan adonan satunya dibiarkan saja berwarna putih.