6. Long Sleeve Retro Black Dress
Outfit ini juga merupakan outfit simple yang nggak perlu banyak warna dan modelnya hanya satu saja.
Kamu mau pakai flat shoes, Mary Jane shoes, atau sepatu warrior juga masuk.
Kalau kamu tertarik memakai dress ini ke konser, jangan lupa beri rambutmu aksesoris juga, ya. Bisa pearl headband atau bandana dengan warna pastel.
Sayangnya, penggunaan dress nggak terlalu cocok untuk konser yang terlalu hype. Tapi meski begitu, long sleeve dress ini bagus-bagus saja kok dipakai ke konser!
BACA JUGA:Saat Puluhan Ibu-ibu Dharma Wanita Dindik Banyumas Ikuti Fashion Show Hari Ibu, Ini Gayanya
BACA JUGA:Tenun Lurik dan Sutera Attakas Banyumas Potensi Tren Fashion
7. Crop Leather Jacket with Mini Skirt
Yang terakhir adalah leater jacket yang bisa kamu padukan dengan mini skirt.
Untuk inner crop leather jacket-nya, kamu bisa pakai top model kemben.
Sedangkan untuk look sepatunya, kamu bisa pilih sepatu model boots. Bisa juga kamu tambahkan aksesoris di rambutmu.
Duh, makin kelihatan cewek bumi banget, ya!
Gimana rekomendasi outfit nonton konser di atas? Yang pasti, kuncinya adalah permainan warna.
Jangan sampai kamu salah memadukan warna, ya. Tips lainnya yaitu jangan memilih terlalu banyak warna. Terlalu ramai malah membuat outfit yang kamu pakai terkesan aneh. (*)