PURBALINGGA, RADARBANYUMAS.CO.ID - Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata (Dinporapar) Kabupaten Purbalingga mencatat jumlah kunjungan wisata selama libur Hari Raya Idul Fitri 1444 H atau Lebaran 2023, turun dibandingkan momen yang sama tahun lalu.
Kepala Dinporapar Kabupaten Purbalingga Ir Prayitno MSi mengatakan, berdasarkan rekap jumlah kunjungan wisata dari tanggal 15 April 2023 hingga 7 Mei 2023, sebanyak 267.201 orang.
Jumlah tersebut menurutnya menurun dibandingkan momen libur Lebaran tahun 2022 lalu. Dimana kunjungan wisata di Kabupaten Purbalingga mencapai 277.085 orang.
Dia menyebutkan penurunan jumlah kunjungan wisatawan pada libur Lebaran tahun ini, terjadi di derah lain. "Rata rata jumlah kunjungan wisata semua kabupaten di Jawa Tengah turun," katanya kepada Radarmas, Rabu, 10 Mei 2023.
Mantan wartawan ini menjelaskan, penyebab menurunnya jumlah kunjungan wisata selama libur Lebaran tahun ini. Karena, ada kecenderungan pemudik lebih mengutamakan untuk silahturahmi, terjadi kemacetan lalu lintas, serta sejumlah faktor lainnya.
"(Libur lebaran) tahun ini (2023, red) belum menjadi panen raya wisata (bagi Kabupaten Purbalingga)," ujarnya.
Diketahui, Dinnporapar Provinsi Jawa Tengah meminta Kabupaten dan kota mencatat kunjungan wisata saat libur Lebaran mulai tanggal 15 April 2023 hingga 7 Mei 2023.
Sementara itu, sebelumnya Dinporapar Kabupaten Purbalingga menargetkan kunjungan sekitar 360.210 wisatawan, selama libur Hari Raya Idul Fitri 1444 Hijriah atau Lebaran 2023.
Target tersebut naik 30 persen dari jumlah kunjungan wisatawan pada momen yang sama tahun lalu. Tahun 2022 lalu, jumlah kunjungan wisatawan, saat libur Lebaran di Kabupaten Purbalingga mencapai 277.085 orang.
Di kabupaten Purbalingga ada 67 daya tarik wisata dan 28 desa wisata yang menjadi andalan untuk menggaet kunjungan wisata.
Kabupaten Purbalingga sendiri menjadi salah satu destinasi wisata favorit. Hal itu, dengan masuknya Kabupaten Purbalingga dalam posisi lima besar kunjungan wisata di Provinsi Jawa Tengah. (tya)