BANYUMAS, RADARBANYUMAS.CO.ID - Dibatasi waktu enam bulan untuk melaksanakan pemilihan Kepala Desa Antarwaktu (PAW), pembiayaan PAW Kades Pancasan diupayakan dari Pendapatan Asli Desa (PAD).
Sekretaris Desa Pancasan, Aminurrohman mengatakan, kebutuhan pembiayaan untuk PAW kepala desa tidak kecil.
Di Desa Pancasan sendiri dari perhitungan sementara, dibutuhkan biaya sekitar Rp 60 juta.
BACA JUGA:Dana Kelurahan Diprioritaskan untuk Pembangunan Pos PAUD Melati Kradenan
Nominal tersebut di luar pembiayaan purna tugas kepala dan perangkat desa.
"Untuk PAW kepala desa tidak bisa dari Dana Desa (DD)," katanya ditemui Radarmas, Kamis (9/2).
Aminurrohman menjelaskan, untuk memenuhi pembiayaan PAW tersebut, pihaknya mulai melakukan effisiensi terhadap sebagian pengeluaran yang biasa dibiayai dari PAD tanpa mengganggu pelayanan kepada masyarakat.
BACA JUGA:Minat jadi Kepala Desa Pekunden? WNI bisa Daftar Jadi PAW
"Untuk pembiayaan PAW kepala desa kami upayakan cukup tanpa mengganggu pos pengeluaran lainnya," terangnya. (yda)