Tahun Depan, Operasional Kapal Wisata Sungai Serayu Dijalankan

Minggu 25-12-2022,19:33 WIB
Reporter : Mahdi Sulistyadi
Editor : admin

PURWOKERTO - Pemkab Banyumas tengah membangun dua unit kapal wisata di Sungai Serayu. Selain tujuan wisata, kapal tersebut juga sebagai alat transportasi alternatif warga.

Kepala UPTD Pengelola Sarana dan Prasarana Perhubungan Dinas Perhubungan (Dinhub) Kabupaten Banyumas, Taryono mengatakan penyelesaian dua kapal tersebut terus dilakukan.

"Untuk operasional dimungkinkan 2023, saat ini masih penyelesaian pekerjaan," kata dia.

Dia menambahkan, saat ini sedang menunggu terbitnya Surat ukur Kapal, PAS Sungai dan Danau, dan lainnya.

Sebelumnya, dia mengatakan untuk pengelolaan wisata Sungai Serayu, Pemkab Banyumas melakukan study banding ke Surabaya.

Ia juga berharap, mengenai perijinan kapal wisata Sungai Serayu bisa selesai tahun ini. Di mana dari Badan Pengelola Transportasi Darat (BPTD) Wilayah X, akan mengukur kapal dan kelayakan operasional. Kemudian dari Dinhub  Banyumas mengirim bekas sesuai persyaratan ke Direktorat Transportasi Sungai, Danau, dan Penyeberangan. Setelah itu terbit sertifikat kapal. (mhd)

Kategori :