PURWOKERTO, RADARBANYUMAS.CO.ID - Ribuan orang memeriahkan Event Sport Day, Senam Bareng Dahlan Iskan di GOR Satria Purwokerto, Minggu 11 Desember 2022.
Antusiasme masyarakat di Kabupaten Banyumas begitu luar biasa.
Sports Day pun memiliki daya tarik bagi para komunitas senam. Bahkan perorangan, keluarga juga turut serta berolahraga bersama.
Dimulai pukul 06.30, senam dibuka dengan perkenalan dari Komunitas Hebring Dance.
"Tentu kita senang. Terlebih, karena ada kesempatan senam bersama pak Dahlan Iskan," kata pembimbing, pelatih sekaligus Ketua Hebring Dance, Chatarina Banarti Tin Eng sebelum acara senam.
"Juga kami ingin mengenalkan line dance gaya kami," tuturnya.
Dia menambahkan, Line Dance ini kurang lebih baru dua tahun booming di Banyumas. Berjenis dance, namun berbaris bukan berpasangan. "Genre musiknya lebih beragam," imbuhnya.
Hebring Dance ini rutin dalam menekuni senam, tiap Senin, Kamis dan Sabtu, berlokasi di Halaman Korpri.
Setelah itu, Dahlan Iskan pun hadir di GOR Satria Purwokerto, dengan acara inti yaitu Senam Bersama.
Dahlan Iskan langsung memimpin senam bersama dengan timnya dari atas panggung.
Segala gerakan pun langsung diikuti ribuan pengunjungnya. Ikuti terus berita Sport Day. (Ttg)