BANYUMAS, RADARBANYUMAS.CO.ID - Pemasangan sheet pile dalam rangka perbaikan jembatan Sungai Tajum di Desa Adisara Kecamatan Jatilawang Kabupaten Banyumas yang amblas, terkendala cuaca.
Akibatnya penutupan total Ruas jalan Nasional Yogyakarta - Bandung atau Rawalo - Wangon melalui jembatan Sungai Tajum Adisara - Margasana yang dimulai hari Sabtu (26/11) lalu hingga rencananya berakhir pada Rabu (30/11) kemarin, terpaksa diperpanjang.
BACA JUGA:Logo Hari Jadi Kabupaten Purbalingga ke 192 Diluncurkan, Apa Filosofinya?
Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) 2.2 Pelaksana Jalan Nasional (PJN) Provinsi Jawa Tengah, Muhammad Seno Saputro mengatakan, perpanjangan penutupan dilakukan karena pemancangan atau pemasangan sheet pile terkendala cuaca.
"Masih ada perpanjangan, soalnya kendalanya kemarin cuaca," katanya, Kamis (1/12).
Sehingga alat dan pekerjaan tidak dapat bekerja sesuai dengan schedule yang telah ditentukan.
BACA JUGA:Ada Lansia Terlantar di Banyumas, Cukup Lapor ke PPSLU Sudagaran Melalui Layanan Online, Ini Caranya
"Karena kita mancang itu ada alat keatas itu yang pegang bajanya, begitu hujan gak berani, karena takut kesambar petir," tambahnya. (win)