Kabupaten Banyumas Catat Rekor MURI Ke 10.617

Selasa 18-10-2022,09:30 WIB
Reporter : Laily Media Yuliana
Editor : Tangkas Pamuji

PURWOKERTO- Kabupaten Banyumas bersama Kantor Perwakilan Bank Indonesia (KPw BI) Purwokerto menerima rekor MURI ke 10.617. Berupa penyaluran 50 ribu bibit cabai.

Representative MURI, Sri Widayati menyampaikan, kegiatan ini resmi tercatat di MURI. Memecahkan rekor sebelumya.

BACA JUGA:700 Jiwa Korban Bencana Longsor di Banyumas, Kepala BPBD : Rumah Rusak Kita Koordinasikan dengan Perkim

"Dulu tercatat rekor di Pemkab Purbalingga pada April 2017," ujarnya.

Di Pemkab Purbalingga tercatat rekor tanam cabai rawit serentak di lokasi, oleh 5.530 ibu-ibu di 17 lokasi.

BACA JUGA:Motor Vs Truk Adu Banteng di Ajibarang, Pengendara Luka Berat

Sri mengharapkan, dengan pencapaian rekor MURI ini, memiliki manfaat untuk memenuhi kebutuhan masyarakat. Khususnya di Kabupaten Banyumas dan sekitarnya. (ely)

Kategori :