Cabai Merah Mahal Lagi, Capai Rp 80 ribu

Kamis 08-09-2022,21:26 WIB
Reporter : Fijri Rahmawati
Editor : Tangkas Pamuji

BANYUMAS-Harga komoditas cabai merah kembali meroket. Di tingkat pedagang di Pasar Sumpiuh satu kilogram cabai merah sudah mencapai Rp 80 ribu.

Padahal, beberapa waktu sebelumnya harga cabai merah sudah berangsur turun. Pada Jum'at (2/9) lalu, Pengelola Pasar Sumpiuh mencatat satu kilogram cabai merah Rp 60 ribu.

BACA JUGA:Giliran Emak-Emak Demo Kenaikan BBM Bersubsidi

"Cabai merah mahal lagi. Hampir setiap hari ada kenaikan harga," kata pedagang sayur dan bumbu dapur Sariyah, Kamis (8/9).

BACA JUGA:Dewan Nilai Somasi Jadi Langkah Yang Belum Perlu soal Pasar Buntu

Sariyah menuturkan berdasarkan informasi yang diperoleh bahwa kenaikan harga cabai merah karena langka. Selain itu, imbas dari kenaikan harga bahan bakar minyak. (fij)

Kategori :