Gadai Emas Masih Diminati

Senin 15-05-2017,09:11 WIB

PURWOKERTO- Minat masyarakat dalam menggadaikan emas di PT Pegadaian Purwokerto menjelang ramadan dan lebaran tahun ini, mulai terlihat meningkat. Hingga Jumat (12/5) kemarin, sudah meningkat sekitar dua hingga lima persen. GADAI : Menjelang ramadan, lebaran maupun tahun ajaran baru, minat masyarakat mengadaikan emas masih tinggi./DOK/Radar Banyumas Salah satu nasabah Pegadaian Purwokerto, Santi mengatakan, setiap menjelang ramadan dirinya rutin menggadaikan emas untuk kebutuhan sehari-hari. Sebab tidak hanya kebutuhan untuk biaya konsumsi, tetapi juga ada biaya untuk kebutuhan lainnya. "Sudah saya persiapkan dari sekarang. Karena harga kebutuhan pokok semakin naik, belum nanti mendekati lebaran harus mudik dan beli oleh-oleh untuk keluarga di kampung halaman," ujarnya. Menurut Asisten Manager Bisnis Gadai PT Pegadaian Purwokerto, Panca Hendriyani, beberapa nasabah yang menggadaikan emas menjelang ramadan kebanyakan untuk kebutuhan pokok. Selain itu, juga sebentar lagi menjelang tahun ajaran baru untuk pendidikan. "Diprediksi, puncak gadai emas terjadi oada dua minggu sebelum Lebaran," ujarnya. Dia menjelaskan, masyarakat memilih menggadaikan emas karena syarat gadai yang mudah saat menjelang ramadan dan lebaran. Menurut dia, masyarakat cenderung menginvestasikan emasnya saat Ramadhan. Mereka menggadaikan emasnya lantaran syarat gadainya yang dinilai cukup mudah. Terlebih, untuk harga emas terbilang masih tinggi, di kisaran Rp 542.000 per gram. "Sektor gadai di sini yang paling besar kintribusinya dari 13 produk pegadaian yang ada. Bahkan pemasukannya bisa mencapai 70 sampai 80 persen," pungkas Panca. (ely/din)

Tags :
Kategori :

Terkait