Usai Latihan Senam, Motor Sudah Hilang

Sabtu 14-12-2019,09:00 WIB

OLAH TKP : Polisi melakukan penyelidikan di lokasi hilangnya sepeda motor di areal Gedung Soemardjito.istimewa Diparkir di Halaman Gedung Soemardjito PURWOKERTO-Pencurian sepeda motor menimpa Alfin Juliana (19) warga Kecamatan Kaligondang, Purbalingga. Sepeda motornya raib saat diparkir di depan Gedung Soemardjito, Kelurahan Grendeng, Kecamatan Purwokerto Utara, (12/12) lalu. Akibat peristiwa ini, korban mengalami kerugian yang ditaksir senilai Rp 16 juta. Informasi yang dihimpun Radarmas, peristiwa ini berawal sekitar pukul 07.30. Saat itu, korban yang menggunakan sepeda motor Honda Beat berpelat nomor R 5821 RV pergi ke Gedung Olahraga Soemardjito untuk melaksanakan perkuliahan senam lantai. Sampai di halaman gedung, ia lalu memarkirkan sepeda motornya. "Saya parkir di depan sebelah utara atau paling pinggir. Sebelum meninggalkan motor juga sudah saya kunci stang," ujar korban saat diminta keterangan polisi. Korban lalu masuk ke dalam gedung hingga usai latihan sekitar pukul 09.30. Setelah selesai senam, korban lalu berniat pulang ke kosannya. Namun saat berada di halaman gedung, korban sudah tak melihat lagi sepeda motornya. Korbanpun berusaha mencarinya di sekitar lokasi, namun sepeda motornya tak juga ditemukan. "Saya mencari ke sekitar dan bertanya pada warga juga, tetapi tidak ada yang tahu. Akhirnya saya lapor polisi," ujar korban. Sementara polisi yang melakukan penyelidikan menduga pelaku melakukan pencurian dengan menggunakan bantuan kunci palsu. "Sementara masih kami lakukan penyelidikan. Diduga pelaku nekat mencuri saat kondisi parkiran tidak dijaga," kata Kapolsek Purwokerto Utara Kompol Sudarsono. (ali)

Tags :
Kategori :

Terkait