Tidak seperti wanita pada umumnya yang menyukai hewan lucu seperti kucing atau anjing, Magdalena Dusza punya peliharaan yang bisa membuat para pria geli melihatnya. Dia memelihara seekor siput.
Magdalena, wanita dari Krakow, Polandia ini mempunya seekor siput raksasa sebagai peliharaannya. Siput tersebut diduga salah satu siput berjenis African land snail.
Sudah enam tahun Magdalena memilih siput sebagai hewan peliharaanya. Dia menemukan hewan itu di sebuah toko hewan yang tak tahu cara merawatnya dengan baik.
" Mereka menyimpannya di sebuah kotak yang sangat kecil, dengan kelembaban rendah, yang mematikan bagi siput. Dia (Siput) memiliki invasi parasit dan cangkang yang rusak," Ujarnya seperti dikutip dream dari ladbible.com
Magdalena yang tak tega melihat hewan berlendir itu akhirnya memutuskan untuk memberinya kesempatan hidup dan menyelamatkannya.
" Setelah semalam tanpa tidur, saya memutuskan bahwa saya harus memberinya kesempatan dan menyelamatkannya. Hari itu, aku kembali dan membelinya. Aku tak percaya bahwa aku membayar hewan yang hampir mati," Tutur Magdalena.
Hewan dengan nama latin Moluska Gastropoda itu kini hidup bahagia bersama Magdalena di rumahnya. Magdalena memberinya nama Misiek yang diartikan sebagai boneka beruang. " Makanan kesukaannya adalah ubi dan pisang. Dia juga penggemar makanan serpih ikan. Siput tidak memiliki sistem saraf yang sangat kompleks, jadi kami tidak berinteraksi dalam pengertian tradisional seperti kucing atau anjing. Namun, ini benar-benar tidak menghentikan saya dari berbicara dengan Misiek setiap hari." tutupnya. (*)