Segarnya Sayur Asem Berisi Iga yang Empuk
Rumah Makan Intan Sari yang sudah puluhan tahun berdiri tersebut menyediakan menu malam. Salah satunya yakni Asem-asem Iga. Menu ini memadukan antara segarnya sayur asem dan juga empuknya iga.
Asem Asem Iga
HIDAYAH, Purwokerto
Iga biasanya dibakar, atau juga dibuat sup iga. Namun tak salah jika mencoba iga yang satu ini. Asem-asem Iga ala Rumah Intan Sari malam sangat sayang dilewatkan.
Owner Intan Sari Malam Ivonny mengatakan, menu ini menjadi salah satu menu favorit di sini. Dengan menggunakan resep ala RM Intan Sari makanan ini disulap menjadi makanan yang sangat nikmat. “Iga biasanya cenderung alot, tapi karena proses pemasakan yang benar iga ini sangat empuk,” katanya.
Memang benar sangat empuk, tidak perlu susah payah untuk menikmati iga ini.Irisan iga yang tidak terlalu besar juga membuat iga ini pas untuk untuk disantap.
Asem-asem Iga ini memang simple. Tak banyak sayuran yang dicampurkan. Namun tetap saja menu ini mengenyangkan. Beberapa sayuran yang ditambahkan seperti tomat dan lain-lain membuat menu ini semakin segar.
“Kami menyediakan nasi secara terpisah. Nasi kami juga mempunyai standar tertentu sehingga nasi ini pas untuk menemani asem-asem iga,” jelasnya.
Selain Asem-asem Iga, Rumah Makan Intan Sari Malam ini juga menyediakan menu lain seperti ayam, babat, iso, tempe tahu dan lain-lain. (*)