Ditinggal Salat, Rumah Digasak Maling

Jumat 19-07-2019,16:15 WIB

Petugas menunjukkan barang bukti BANJARNEGARA - Sebuah rumah di Desa Wanakarsa Kecamatan Wanadadi digasak maling saat ditinggal salat di masjid. Peristiwa ini terjadi Rabu (15/5) saat pemilik rumah sedang menjalankan salat tarawih. Pelaku yang merupakan penjahat kambuhan sudah sering melakukan aksi serupa. Waka Polres Banjarnegara Kompol Totok Erwanto menjelaskan tersangka HR merupakan residivis melakukan kejahatan. "Beberapa kali dia lakukan, menggunakan parang untuk mencongkel jendela dan masuk ke rumah," kata dia saat rilis kasus, Rabu (17/7). Dia mengatakan tersangka melakukan aksi ini seorang diri. "Memang jagoan. Kalau sendiri kan jagoan, tidak perlu teman lagi," ujarnya. Pelaku sendiri merupakan pedagang sayur. Disinyalir, karena dagangannya kurang laku terus mencari penghasilan dengan cara lain. "Pelaku ini spesialis rumah kosong. Karena kambuhan, kalau dagangannya sepi mencuri," paparnya. Dalam aksi ini, tersangka mengambil berbagai barang. Antara lain tiga buah HP berbagai merek, laptop, perhiasan, tas, dompet, buku tabungan dan uang tunai senilai Rp 10,2 juta. Pelaku ditangkap di rumahnya di Desa Gumingsir Kecamatan Wanadadi pada Rabu (3/7) lalu. Ketika ditangkap, perhiasan yang digasak dari rumah korban telah dijual dan laku Rp 2 juta. Atas perbuatannya ini, tersangka diancam dengan Pasal 363 KUHP dengan ancaman tujuh tahun penjara. (drn)

Tags :
Kategori :

Terkait