Sesumbar di Facebook, Nantang "Nglurug" Polres Cilacap, Warga Jabar Dibekuk, Ini Alasannya

Kamis 02-12-2021,11:43 WIB

TERTUNDUK LESU: Pelaku pengancaman dan hinaan di medsos diamankan Sat Reskrim Polres Cilacap. CILACAP - Warga Jawa Barat berinisial HT diamankan oleh Satreskrim Polres Cilacap, Selasa (30/11) setelah dugaan melakukan ancaman, pelecehan atau penghinaan pada Polres Cilacap melalui unggahannya di media sosial (medsos). Pada unggahannya bertanggal 29 November menyebutkan, dia akan menyerang Polres Cilacap dengan menggunakan bahasa Jawa ngapak. "Arep tek lurug apa kepriwe kie. Ngeneh Polres Cilacap tek bantai kabeh bae lah. Polres Cilacap komandane sapa negeneh tek penclas gulung koe njing, anjing biadab," unggahnya. Pada unggahannya tersebut HT seperti tidak terima atas yang sedang terjadi pada ibunnya. "Wargamu wong Cilacap gawa masalah karo daerahku Jawa Barat Njing!! Ngeneh Polres Cilacap maju kabeh, polisi anjing, polisi Cilacap tai anjing," imbuh dia dalam unggahannya. Pelaku juga menyinggung ibunya yang menurut dia sudah disakiti. "Maksude apa wong Cilacap wong Gandrungmanis gawe lara aring mamakku, anjing. Wong Cilacap maju kabeh ngeh tek bantai kabeh," tutup unggahan pelaku. Kapolres Cilacap, AKBP Eko Widiantoro melalui Kasat Reskrim AKB Rifeld Constatien Baba menyampaikan, pihaknya langsung mengamankan terduga pelaku setelah mendapatkan laporan dari warga Gandrungmangu yang merasa prihatin dengan postingan HT. https://radarbanyumas.co.id/viral-video-tik-tok-pelecehan-ketua-dpr-ri-di-purbalingga/ "Ada laporan dari Warga Gandrung yang prihatin dengan postingan tersebut," kata Rifeld. Setelah itu, Sat Reskrim Polres Cilacap berkoordinasi dengan Polsek Gandrungmangu untuk mengamankan satu pelaku dan beberapa bukti. "Saat ini proses penyelidikan oleh Sat Reskrim Polres Cilacap sementara berlangsung," tandas dia. (nas)

Tags :
Kategori :

Terkait