BEREBUT DILAYANI: Warga tengah memborong produk UMKM yang disediakan panitia. (ADITYA/RADARMAS)
PURBALINGGA - Warga berbondong-bondong membeli jajanan pasar dengan harga Rp 1.000, yang dijajakan dalam bazar UMKM Serbu di Taman Kota Usman Janatin, Minggu (12/6). Sebanyak, 5 ribu jajanan pasar yang sediakan panitia ludes terbeli oleh warga yang sengaja datang ke lokasi bazar tersebut.
Kepala Dinas Koperasi dan UKM (Dinkop UKM) Kabupaten Purbalingga Bambang Triono mengatakan, dalam kegiatan tersebut ada 20 pelaku UMKM yang ambil bagian.
"Masing-masing menyiapkan 250 produk dengan harga Rp 1.000. Sehingga, total ada 5 ribu produk yang dijual kepada warga," katanya.
Dia berharap kegiatan yang dilaksanakan oleh pihaknya, bisa bermanfaat bagi para pelaku UMKM. "Agar nantinya UMKM di Kabupaten Purbalingga bisa menggeliat," ujarnya.
Bupati Purbalingga Dyah Hayuning Pratiwi mengatakan, dengan adanya bazar tersebut, diharapkan perekonomian bisa terus menggeliat. Selain itu, bisa membangkitkan semangat pegiat-pegiat UMKM.
Tidak hanya Jajanan Pasar Serbu, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Purbalingga melalui Dinkop UKM, juga mengajak siswa/siswi SMA/SMK di wilayah Purbalingga. Peserta SMK/SMK ini diberikan kesempatan untuk membuka stand UMKM.
“Jadi tidak hanya pelaku-pelaku UMKM saja tapi ada juga dari SMA/SMK yang berjualan, membuka kesempatan mereka untuk belajar berwirausaha,” ujarnya.
Pada kesempatan tersebut, Bupati terlihat membeli beberapa produk buatan siswa/siswi dari SMA N Padamara, SMK N Jawa Tengah dan beberapa SMA/SMK lainnya. Produk UMKM yang diborong Bupati diantaranya ada es teler, pisang coklat, dimsum, pastry dan lainnya.
“Ini luar biasa sekali, dengan seperti ini mengajarkan para siswa/siswi untuk memiliki jiwa entrepreneurship,” ungkap Bupati Tiwi.
https://radarbanyumas.co.id/riwayatmu-kini-taman-usman-janatin-semakin-memprihatin-satu-per-satu-ruko-pilih-tutup/
Selain Bazar UMKM Serbu juga dilaksanakan Senam Aerobik dan Lomba Tiktok Pancasila. Lomba Tiktok Pancasila diikuti oleh lima peserta masing-masing dari SMA/SMK yang ada di Kabupaten Purbalingga.
Hadir dalam kegiatan tersebut Bupati Purbalingga, Ketua DPRD Kabupaten Purbalingga, Ketua Dekranasda Kabupaten Purbalingga, Staf Ahli Bupati, Asisten Sekda dan Pimpinan OPD. (tya)