Duhhh,,, Pemkab Purbalingga Belum Sediakan Jalur Khusus Sepeda

Selasa 25-05-2021,15:20 WIB

BERSEPEDA: Bupati Purbalingga saat bersepeda. Di Purbalingga belum ada jalur khusus sepeda. ADITYA/RADARMAS PURBALINGGA - Fasilitas jalur sepeda belum tersedia di Kabupaten Purbalingga. Pesepeda masih harus menggunakan jalur kendaraan bermotor. https://radarbanyumas.co.id/driver-online-ngadu-ke-dprd-ingin-dapat-akses-masuk-bandara-jbs-purbalingga/ Sejumlah pelaku olahraga sepeda di Kabupaten Purbalingga meminta kepada Pemkab Purbalingga untuk mengadakan fasilitas tersebut. Seperti yang diungkapkan Koordinator Purbalingga Foliding Bike (PFB) Wahyu Permadi. “Kepada bupati kami juga meminta agar jalan raya di wilayah kota Purbalingga bisa dilengkapi jalur buat pesepeda. Sehingga mereka yang mengendarai sepeda akan semakin nyaman dan aman jika berada di jalan raya,” katanya. Dia menjelaskan, minat masyarakat untuk berolahraga sepeda terus meningkat, beberapa waktu terakhir. Namun, fasilitas untuk pesepeda masih belum tersedia di Kabupaten Purbalingga. Selain jalur khusus sepeda, fasilitas lainnya seperti tempat parkir sepeda juga belum tersedia. "Terutama di kawasan alun-alun. Kami melihat di sana belum memiliki fasilitas tempat parkir sepeda," ujarnya. Atas dasar itu, pihaknya bekerjasama dengan berbagai pihak melengkapi sejumlah tempat umum dengan tempat parkir sepeda secara swadaya. “Kami memberikan bantuan tempat parkir sepeda untuk fasilitas umum. Termasuk untuk kawasan Alun-alun, Purbalingga Food Center (PFC), GOR Goentoer Darjono dan Taman Kota Usman Janatin,” jelasnya. Dikatakan, mendasari Peraturan Menteri Perhubungan Nomor 59 Tahun 2020 tentang Keselamatan Pesepeda di Jalan, pasal 18 ayat (1) menyebutkan bahwa pesepeda dapat disediakan fasilitas parkir umum untuk peseda. Dengan melihat semakin tingginya minat masyarakat untuk bersepeda sementara di Purbalingga masih terdapat fasilitas umum yang belum ada fasilitas parkir sepedanya. “Keberadaan fasilitas parkir sepeda sangat dibutuhkan masyarakat,” lanjutnya. Sementara itu, Bupati Purbalingga Dyah Hayuning Pratiwi mengatakan, pihaknya akan segera berkoordinasi dengan Dinas Perhubungan untuk merealisasikan jalur khusus sepeda. “Sehingga pesepeda bisa nyaman. Ini juga merupakan upaya untuk membudayakan kegiatan bersepeda yang juga bertujuan untuk menyehatkan masyarakat,” ujarnya. (tya)

Tags :
Kategori :

Terkait