Persibangga Ganti Manajer Tim

Jumat 28-04-2017,07:34 WIB

Rokhman Siap Rangkap Jabatan PURBALINGGA - Persibangga Purbalingga melakukan penataan manajemen, setelah dua kekalahan beruntun skuad berjuluk Laskar Soedirman di Kompetisi Liga 2. Komisaris PT Persibangga Sportama H Tasdi SH MM, menonaktifkan Donny Eriawan dari jabatannya sebagai manajer tim, Rabu (27/4) dini hari. DIGANTI : Manajer Persibangga Donny Eriawan (paling kanan) dinonaktifkan dan digantikan Rokhman Supriyadi. (ADITYA/RADARMAS) Dalam rapat manajemen dan jajaran pejabat di PT Persibangga Sportama selaku badan hukum pemilik Persibangga yang digelar di Rumah Dinas Bupati Purbalingga, sejak pukul 00.30 WIB, Donny Eriawan dinonaktifkan serta digantikan posisinya oleh Rokhman Supriyadi. Tasdi beralasan, Donny terpaksa dinonaktifkan dari jabatan manajer karena yang bersangkutan memiliki pekerjaan lain yang tak kalah pentingnya dibandingkan Persibangga. Yakni, menyelesaikan pekerjaannya sebagai rekanan yang mengerjakan sejumlah proyek di Kabupaten Purbalingga. Agar pekerjaannya tak terbengkalai, dia dinonaktifkan di tim Persibangga. Diharapkan dengan pergantian posisi manajer, prestasi Persibangga bisa kembali naik pasca dua kali kalah beruntun. Sebab, Rokhman Supriyadi memiliki banyak waktu dibandingkan Donny untuk mendampingi tim di lapangan. "Selanjutnya akan dilakukan evaluasi terhadap tim," katanya. Tasdi juga menugaskan Priyo Satmoko dan Ngudiarto untuk ikut masuk ke dalam jajaran manajemen Persibangga. Diharapkan, masuknya dua pejabat teras di lingkungan Pemkab Purbalingga, manajemen Persibangga akan semakin solid. Sementara itu, Rokhman Supriyadi mengaku, dirinya siap mengemban jabatan rangkap sebagai CE PT Persibangga Sportama dan manajer Persibangga. "Saya akan melakukan evaluasi untuk memperkuat tim. Sehingga di pertandingan mendatang, Persibangga bisa meraih prestasi lebih baik lagi yakni meraih kemenangan," jelasnya. Rencananya dalam beberapa hari ini, dia akan melakukan evaluasi terhadap tim. Setelah itu, dia akan melakukan berbagai pembenahan di dalam tim, termasuk kemungkinan menambah pemain untuk memperkuat skuad jelang laga ketiga kontra Persijap Jepara di Stadion Gelola Bumi Kartini Jepara. (tya/sus)

Tags :
Kategori :

Terkait