Kecamatan Sokaraja Gelar Jumat Berkah

Jumat 22-08-2025,13:20 WIB
Reporter : Yudha Iman Primadi
Editor : Ali Ibrahim

BANYUMAS, RADARBANYUMAS.CO.ID - Kantor Kecamatan Sokaraja menggelar Jumat Berkah melalui pembagian beras kepada 70 warga, Jumat (22/8) siang.

Disponsori oleh Braga Hotel, pembagian beras di Pendopo Soepardjo Rustam dihadiri Camat Sokaraja Sunarno, Kapolsek Sokaraja AKP Wawan Dwi Leksono, Danramil 04 Sokaraja Kapten Inf Sudarmono serta HRD Braga Hotel Humaira Dita.

Camat Sokaraja, Sunarno mengatakan apresiasi terhadap Braga Hotel atas kepeduliannya terhadap warga Sokaraja. Dimiliki orang Sokaraja, Braga Hotel membagikan bantua beras sebanyak 5 kilogram per warga melalui kupon yang didistribusikan masing-masing Bhabinkamtibmas.

"Hotel Braga peduli sekali dengan warga Sokaraja," puji Camat.

BACA JUGA:Rayakan Ramadan Penuh Berkah #DenganSenangHati Bersama Xiaomi, Diskon hingga Rp5 Juta!

Sunarno berpesan kepada warga penerima bantuan beras agar mempergunakan bantuan dengan sebaik-baiknya. Apapun bentuk bantuan yang diterimasedikit banyak diharapkan mampu meningkatkan ekonomi keluarga. Ke depan seyogyanya kegiatan sejenis dapat berlanjut di Kecamatan Sokaraja.

"Mudah-mudahan Jumat ini benar-benar membawa keberkahan untuk semua," doanya.

HRD Braga Hotel, Humaira Dita memastikan kegiatan Jumat Berkah hari ini, Jumat (22/8) bukan menjadi yang terakhir dilaksanakan. Kegiatan sejenis bakal berjalan berkesinambungan sebagai wujud kepedulian Braga Hotel pada warga Sokaraja. (yda)

Tags :
Kategori :

Terkait