Harga tiket masuk Pantai Karang Bolong Kebumen ini sebesar Rp. 20.000, dan sudah termasuk akses untuk memasuki kawasan Sagara View atau Bukit Hud.
BACA JUGA:5 Rekomendasi Wisata Kebumen, Asyik dan Hits untuk Liburan
3. Pantai Lampon
Pantai Lampon lokasinya berada di Desa Pasir, Kecamatan Ayah, dan pintu masuknya bersebelahan dengan Pantai Surumanis.
Wisata Pantai Lampon bukanlah pantai yang luas dengan hamparan pasirnya yang memanjang, bentuknya mungil karena merupakan sebuah teluk.
Di sekitar pantai Lampon juga terdapat spot wisata lain yang nggak kalah keren salah satunya ialah Tanjung Karang Penganten.
Tiket masuk Pantai Lampon sebesar Rp. 10.000,- itu sudah termasuk ke dalam akses ke semua spot wisata yang ada di dalamnya.
BACA JUGA:Pantai Karang Bolong, Destinasi Wisata Kebumen yang Wajib Dikunjungi
4. Pantai Pecaron
Wisata pantai selanjutnya berada tidak jauh dari pantai Menganti, karena hanya terhalang oleh sebuah bukit.
Pantai di Kecamatan Ayah yang satu ini tidak terlalu ramai pengunjung, sehingga sangat cocok untuk kamu yang berjiwa introvert.
Pantai Pecaron ini sangat wajib dikunjungi untuk melupakan sejenak semua perasaan penat dan galau yang dirasakan.
Tiket masuk Pantai Pecaron sebesar Rp. 10.000,- buka setiap hari selama 24 jam nonstop, dan bisa menginap disana.
BACA JUGA:Pendapatan Wisata Kebumen Tembus Miliaran Rupiah Selama Libur Lebaran 2022
5. Pantai Surumanis
Pantai Surumanis merupakan pantai yang bertetangga dengan Pantai Lampon, atau bisa dibilang masih satu garis dengan pantai lampoon, tiket masuk Pantai Surumanis murah kok, kamu hanya perlu merogoh kocek sebesar Rp. 10.000,- saja..