Masuk Tahap II Dianggarkan Rp 896 Juta dari APBD
SOMAGEDE - Perbaikan ruas Jalan Somagede-Klinting berlanjut. Saat ini, Dinas Pekerjaan Umum (DPU) Kabupaten Banyumas tengah melakukan pengukuran ulang, sebelum masuk pembangunan tahap II.
Pejabat Pelaksana Teknis Kegiatan (PPTK) DPU Banyumas, Rusli Kurnia menjelaskan, pemeriksaan ulang kegiatan dilakukan supaya mengetahui kondisi terbaru dari lokasi yang akan dikerjakan.
PENGUKURAN ULANG : Seorang pekerja akan melakukan pengukuran ulang jalan rusak di ruas Somagede-Klinting, Selasa (107). (ISTIMEWA)
"Ketika survei Januari, sampai Juli bisa jadi kerusakan jalan sudah bertambah. Kita cek lagi misalnya lubang jadi berapa titik, volume lubang juga," jelas Rusli, di sela aktivitasnya, Selasa (10/7).
Ruas jalan Somagede-Klinting merupakan perbukitan dengan tanjakan dan tikungan tajam. Kondisi kerusakan dapat dikaterogikan sedang. Hanya di area titik nol kegiatan yang mengalami rusak berat.
Rusli menambahkan, lantaran lokasi berada di perbukitan maka terdapat penambahan talud di 11 titik untuk perbaikan di jalan sepanjang 1 kilometer (km) tersebut. Selain talud, juga dilakukan pelebaran jalan sebanyak 1 meter.
"Lebar awal jalan adalah 3 meter. Penambahan lebar sebanyak 0,5 meter pada sisi kiri dan kanan jalan. Sehingga lebarnya menjadi 4 meter," tambahnya.
Menurutnya, perbaikan jalan ini untuk memudahkan akses warga sekitar. Adapun anggaran yang disiapkan sebesar Rp 896, 99 juta dari APBD KAbupaten Banyumas. (fij/why)