Apa Itu Dompet Digital i-Saku? Fitur dan Cara Pakainya

Minggu 13-04-2025,17:11 WIB
Reporter : Adinda Nur
Editor : Ali Ibrahim

Untuk mendapatkan fitur lengkap seperti transfer saldo dan QRIS, kamu perlu verifikasi identitas. Cukup unggah foto KTP dan selfie, lalu tunggu proses validasi.

3. Top Up Saldo

Setelah akun aktif, kamu bisa mulai isi saldo. Pilihan top up tersedia lewat transfer bank, mobile banking, atau langsung di kasir Indomaret.

Masukkan nominal yang diinginkan, lalu ikuti petunjuk top up. Dalam beberapa detik, saldo akan muncul di akun kamu.

BACA JUGA:Waspada! Ciri-Ciri QRIS Palsu yang Bisa Menguras Saldo Dompet Digital

BACA JUGA:Era Baru Dompet Digital, Blockchain Siap Menggeser E-Wallet Konvensional?

4. Mulai Transaksi

Untuk belanja di Indomaret, cukup buka aplikasi i-Saku dan tunjukkan barcode atau QR Code. Kasir akan memindai kode dan pembayaran langsung diproses.

Untuk transaksi di merchant lain, kamu tinggal scan QRIS yang tersedia. Masukkan nominal, lalu konfirmasi pembayaran lewat aplikasi.

Keunggulan i-Saku Dibanding Dompet Digital Lain

Salah satu nilai jual utama i-Saku adalah integrasinya yang erat dengan ekosistem Indomaret. Ini membuatnya jadi dompet digital yang sangat praktis untuk belanja harian.

Tidak hanya itu, proses aktivasi dan penggunaan aplikasi ini juga tergolong simpel. Cocok buat kamu yang belum terlalu familiar dengan aplikasi fintech lain.

BACA JUGA:Lebaran Usai, THR Masih Aman! Rahasia Menabung di Dompet Digital

BACA JUGA:Jangan Jadi Korban! Begini Cara Mengamankan Dompet Digital Anda

Selain itu, i-Saku juga ringan digunakan. Aplikasinya tidak memakan banyak memori dan tetap lancar meskipun dipakai di smartphone spesifikasi sedang.

Dari sisi keamanan, i-Saku menerapkan sistem OTP, PIN transaksi, dan enkripsi data. Jadi kamu nggak perlu khawatir soal penyalahgunaan akun.

Siapa yang Cocok Menggunakan i-Saku?

i-Saku cocok buat siapa saja yang sering belanja di Indomaret atau suka transaksi cepat dan tanpa ribet. Mulai dari pelajar, mahasiswa, sampai ibu rumah tangga bisa pakai aplikasi ini.

Karena fiturnya simpel, pengguna awam sekalipun bisa langsung paham cara pakainya. Jadi nggak perlu jadi tech-savvy untuk nikmati manfaatnya.

BACA JUGA:Cashback Hingga Rp35.000! Bayar PDAM Pakai Dompet Digital CIMB Niaga!

Kategori :