Potong Keramik Menggunakan Gerinda, Warga Pagedangan Meninggal Dunia Tersengat Listrik

Selasa 14-01-2025,10:54 WIB
Reporter : Aditya Wisnu Wardana
Editor : Bayu Indra Kusuma

PURBALINGGA, RADARBANYUMAS.CO.ID - Miskad (46), warga Desa Pagedangan, Kecamatan Bojongsari, Kabupaten PurbaIingga meninggal dunia, akibat tersengat listrik.

Pekerja bangunan ini, tersengat listrik saat bekerja di Desa Cipaku, Kecamatan Mrebet, Kabupaten Purbalingga.

Kapolsek Mrebet Iptu Susetyo Yulianto mengatakan, saat kejadian, korban sedang bekerja di rumah milik Mistar di Desa Cipaku RT 4 RW 7, Kecamatan Mrebet.

"Sebelum kejadian korban sedang bekerja memotong keramik menggunakan gerinda listrik. Tiba-tiba korban tergelepar akibat tersengat listrik dengan tangan masih memegang gerinda," katanya.

BACA JUGA:Perbaiki Atap Gerbang Perumahan, Pria Ditemukan Meninggal Diduga Tersengat Listrik

BACA JUGA:Perbaiki Pemasangan Baliho, Warga Kaligondang Tewas Tersengat Listrik Tegangan Tinggi

Dia menambahkan, pemilik rumah berusaha menolong korban. Namun, saat memegang korban ternyata masih ada aliran listrik. 

Kemudian pemilik rumah mematikan stop kontak listrik dan menolong korban. "Korban sempat di bawa ke rumah sakit namun akhirnya dinyatakan meninggal dunia," tambahnya.

Dari hasil pemeriksaan dokter Rumah Sakit Siaga Media PurbaIingga, pada tubuh korban ditemukan sejumlah luka lebam dan jari tangan kanan bakar. Menurut keterangan dokter, kuka tersebut merupakan tanda tersengat listrik. 

"Tidak ada tanda kematian yang mengarah pada tindak pidana, pada tubuh korban. Ditemukan ciri-ciri tersengat listrik di tubuh korban," imbuhnya.

Diungkapkan, setelah dilakukan pemeriksaan, kemudian jenazah korban diserahkan kepada pihak keluarga. Selanjutnya korban dimakamkan di desa asalnya.

Kategori :