Kerugian Bencana Capai Belasan Juta

Rabu 10-02-2016,10:50 WIB

Puting Beliung di Wlahar Kulon dan Papringan BANYUMAS-Angin puting beliung Jumat (6/2) lalu tak hanya terjadi di Desa Wlahar Kulon, Kecamatan Patikraja. Namun Desa Papringan, Kecamatan Banyumas yang terletak berseberangan dengan Desa Walahar Kulon, juga mengalami nasib serupa. Sedikitnya enam  rumah rusak karena bencana alam tersebut. Kerugian diperkirakan mencapai  Rp 15 juta. Kadus III Desa Papringan, Satum mengatakan, Rt 1 RW 4 ada lima rumah yang rusak. Sedangkan  RT 2 Rw 5 ada satu rumah yang mengalami kerusakan. Menurut dia, rumah yang mengalami kerusakan merupakan rumah permanen dan rumah semi permanen. Beberapa pohon juga tumbang serta nyaris menimpa rumah dalam musibah tersebut. "Genteng saja bisa berjatuhan dan pecah, seng pada kabur, asbes juga patah. Ketika itu jam tiga sore, anginnya muter-muter," ungkapnya. Tak hanya, rumah, padi di sawah juga mengalami kerusakan karena ikut tergilung angin. Sekitar lima hektar tanaman pagi pun terpaksa harus rata dengan tanah. Padahal satu bulan lagi diperkirakan akan panen. "Petani masih bisa panen, tapi hasilnya kurang maksimal," paparnya. Tak hanya itu, hujan yang seharoian mengguyur Desa Pabringan tersebut menggenangi perkebunan pepaya. Diperkirakan 300 tanaman pepaya mati karena terendam banyak air. "Pepaya itu paling tidak bisa digenangi banyak air, jadi kalau huajnnya seharian dan deras tanaman pepaya akan mati. Kerugian sekitar Rp 15 juta itu hanya kerugian rumah. Sedangkan tanaman tidak dihitung,"imbuhnya. (Wah)

Tags :
Kategori :

Terkait