PURWOKERTO, RADARBANYUMAS.DISWAY.ID - Prestasi membanggakan kembali diraih Pramuka Banyumas. Kali ini terbilang prestisius, Ketua Kwarcab Banyumas Agus Nur Hadie SSos MSi mendapatkan penganugerahan Lencana Melati dari Kwatir Nasional Gerakan Pramuka.
Kak Agus Nur Hadie diundang langsung oleh Ketua Kwarnas Komjen Pol (Purn) drs Budi Waseso untuk menerima Lencana Melati. Tercatat, dari seluruh Indonesia hanya ada enam tokoh yang tahun ini mendapat penganugerahan Lencana Melati. Penganugerahan penghargaan tersebut dilaksanakan di Jakarta, Selasa (13/8).
"Penghargaan ini sesungguhnya bukan untuk saya pribadi. Prestasi ini ialah keberhasilan seluruh pegiat Pramuka di Banyumas, dari tingkat Gudep, Kwarran, dan juga Kwarcab. Penghargaan ini juga milik warga Banyumas yang selama ini selalu mendukung kegiatan Pramuka," ujar Kak Agus yang juga menjabat Sekda Banyumas itu.
BACA JUGA:Warga Kesugihan Cilacap Ditangkap Polisi, Tipu Kenalan Dengan Ancaman Akan Santet Anak Korban
Seperti diketahui, dalam tradisi dunia Pramuka, Lencana Melati adalah salah satu tanda penghargaan tertinggi dalam Gerakan Pramuka Indonesia. Penghargaan ini diberikan kepada orang dewasa, baik anggota Pramuka maupun non-anggota, yang telah memberikan jasa besar kepada pengembangan Gerakan Pramuka.
Mereka yang menerima Lencana Melati umumnya telah menunjukkan dedikasi, komitmen, dan kontribusi luar biasa dalam mendukung tujuan dan misi Pramuka. Selain itu, penerima Lencana Melati juga dinilai memiliki inovasi dalam gerakan Pramuka.
BACA JUGA:Tingkatkan Iklim Investasi, Pemkab Cilacap Berikan Kemudahan untuk Investor
Kak Agus berharap, penghargaan tersebut bisa membuat gerakan Pramuka di Banyumas lebih berkibar lagi. "Semoga pula bisa membuat semangat keluarga besar Pramuka Banyumas menuju Kwarcab Banyumas Melesat Hebat," katanya.
Kak Agus menambahkan, semoga penghargaan Lencana Melati tersebut juga menjadi salah satu kado indah bagi Pramuka Banyumas dalam Hari Pramuka yang jatuh setiap tanggal 14 Agustus.
BACA JUGA:50 Anggota Legislatif DPRD Kabupaten Cilacap Dilantik, 31 Orang Wajah Lama dan 19 Lainnya Wajah Baru
Kak Agus mengatakan, gerakan Pramuka mengajarkan banyak sekali nilai positif untuk pembangunan karakter. Menurutnya, untuk mencapai generasi emas Indonesia itu sangat dibutuhkan karakter positif yang kuat dari setiap generasi muda. "Gerakan Pramuka juga sangat menanamkan rasa cinta tanah air dan bela negara yang sangat kuat," pungkasnya. (dis)