BACA JUGA:5 Penyebab Aki Motor Matic Lemah
2. Kerusakan Pada Komponen Lainnya
Menggunakan kampas ganda yang sudah habis pada motor matic tidak hanya menurunkan performa mesin, tetapi juga dapat menyebabkan kerusakan pada komponen lainnya dalam sistem transmisi otomatis.
Koomponen lain seperti rumah kopling, girboks, dan bahkan rantai penggerak bisa mengalami kerusakan dari penggunaan kampas ganda yang sudah habis ini.
Kerusakan ini tentunya akan menambah biaya perawatan dan perbaikan motor. Kerusakan pada kampas ganda juga dapat menyebabkan mesin bekerja lebih keras dan menghasilkan lebih banyak panas.
Peningkatan suhu operasional dapat membebani sistem pendingin, seperti radiator dan kipas pendingin, yang harus bekerja lebih keras untuk menjaga suhu mesin tetap stabil.
Akibatnya, komponen pendingin dapat mengalami keausan lebih cepat dan kerusakan.
3. Peningkatan Konsumsi Bahan Bakar
Salah satu dampak buruk yang signifikan dari penggunaan kampas ganda yang sudah habis pada motor matic adalah peningkatan konsumsi bahan bakar.
Hal ini disebabkan oleh beberapa faktor yang memengaruhi efisiensi pembakaran dan transfer tenaga dari mesin ke roda.
Kampas ganda yang aus tidak dapat mencengkeram dengan baik, sehingga tenaga yang dihasilkan oleh mesin tidak sepenuhnya disalurkan ke roda belakang. Sebagian tenaga tersebut hilang akibat gesekan yang tidak optimal.
Akibatnya, mesin harus bekerja lebih keras dan memutar lebih banyak putaran per menit (RPM) untuk mencapai kecepatan yang sama.
Ini mengakibatkan penggunaan bahan bakar yang lebih tinggi karena mesin membakar lebih banyak bahan bakar untuk menghasilkan tenaga tambahan yang dibutuhkan.
BACA JUGA:5 Hal yang Tidak Disukai dari Motor Matic Honda Stylo 160
BACA JUGA:5 Hal yang Disukai dari Motor Matic Honda Stylo 160
4. Getaran dan Suara Berlebih