Tekanan ban yang tidak tepat dapat menyebabkan performa motor menurun dan bahkan meningkatkan risiko kecelakaan.
Periksa tekanan udara dalam ban dan pastikan sesuai dengan rekomendasi pabrik. Jika perlu, tambahkan atau kurangi tekanan udara agar mencapai tingkat yang optimal.
BACA JUGA:Keuntungan Menggunakan Motor Listrik dengan Baterai SLA, Lebih Hemat daripada Litium?
BACA JUGA:4 Keunggulan Motor Listrik Selis Neo Scootic, Murah Meriah dengan Performa Terbaik
4. Cek Sistem Rem
Sistem rem yang baik sangat penting untuk keselamatan Anda saat berkendara. Pastikan rem motor berfungsi dengan baik dengan menguji kembali pedal rem dan rem belakang.
Jika terdapat kebocoran atau pun masalah lainnya, segeralah untuk membawa motor ke bengkel agar segera diperbaiki.
5. Oli dan Pelumas
Meskipun motor listrik tidak menggunakan mesin pembakaran dalam, masih penting untuk memeriksa tingkat oli dan pelumas pada motor Anda.
Pastikan bahwa tingkat oli dan pelumas yang terdapat pada motor listrik masih mencukupi untuk menjaga kinerja optimal motor.
BACA JUGA:Rasakan Kenyamanan Berkendara Motor Listrik
BACA JUGA:Trik Aman Mengendarai Motor Listrik di Jalan Turunan
6. Uji Elektronik
Selain pemeriksaan fisik, uji juga sistem elektronik pada motor listrik Anda. Periksa fungsi lampu, indikator, sistem pengisian daya, dan semua kontrol elektronik lainnya.
Penting untuk selalu memastikan bahwa tidak ada kabel yang terputus atau komponen lainnya yang rusak pada motor listrik.
7. Bersihkan Motor